BATANG – Kabupaten Batang menjadi salah satu daerah yang memiliki potensi sumber daya laut. Oleh karenanya, pelajar SDN Proyonanggan 03 Batang, diajak untuk gemar makan ikan.
Hal ini diwujudkan dalam kegiatan makan bersama, usai upacara peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022, Jumat, 25 November 2022. Para pelajar dengan lahap menyantap sarapan mereka dengan sajian ikan sebagai lauknya.
“Jadi hari ini siswa membawa bekal nasi dengan lauk ikan dan sayur. Menu ikan dan sayur diolah secara bebas oleh orang tua siswa. Bisa digoreng atau olahan lain plus sayur. Alhamdulillah semua siswa lahap makannya. Kami berharap mereka jadi semakin senang makan ikan,” ujar Kepala SDN Proyonanggan 03 Batang, Esti Yuni P saat diwawancarai usai kegiatan.
Baca Juga:Pelajar SDN Komplek Karangasem Sisihkan Uang Saku Galang Donasi Gempa CianjurNgalap Berkah, Warga dan Pengunjung Makan Nasi Selamatan Nyadran Gunung
Esti menjelaskan, Batang sendiri memiliki potensi laut yang besar. Dimana ikan juga menjadi sumber protein yang mudah ditemukan. Selain itu ikan juga memiliki banyak gizi. Seperti asam lemak omega-3 yang sehat yang dapat mengurangi peradangan, membantu melindungi jantung dan mencegah penyakit kronis.
“Menurut National Institutes of Health, ikan mengandung vitamin D yang tinggi, dan dianggap sebagai salah satu sumber makanan terbaik untuk nutrisi penting ini,” imbuhnya.
Ditambahkannya, Batang merupakan kota yang terletak di daerah pesisir, yang notabene adalah wilayah penghasil ikan. Selain ikan, Batang juga memiliki wilayah penghasil sayur. Dua komoditas tersebut merupakan penyumbang nutrisi terbesar untuk kecupukan gizi pada siswa untuk mencegah stunting (pertumbuhan lambat).
“Jadi untuk mendukung penurunan angka stunting kami juga serukan siswa untuk gerakan makan ikan (gemari) dan gerakan makan sayur (gemayur),” tegasnya.
Pihaknya berharap ke depan anak-anak didiknya bisa tumbuh lebih sehat. Sehingga bisa belajar di sekolah dengan giat dan berprestasi. Baik secara akademik maupun non akademik. (nov)