RadarPekalongan.id – IndiHome secara berkelanjutan memberikan kesetaraan akses digital.
Ditambah, kebutuhan internet di Indonesia terus meningkat pesat setiap tahunnya juga membuat IndiHome terus konsisten dalam menyediakan layanan internet yang cepat dan nyaman.
VP Marketing Management Telkom Indonesia E. Kurniawan mengatakan dalam memenuhi segala hal itu, IndiHome menaikkan kecepatan internet untuk pelanggan setia tanpa ada biaya tambahan menjadi di atas 40-300 mbps.
Hal itu akan dibarengi IndiHome dengan menyediakan 5 layanan add-on sesuai dengan segmen dan tujuan penggunaan internet. Antara lain, Ultra Wifi, Streamax, Upload Booster, IH Eazy dan Speed on Demand.
Baca Juga:YouTube Recap, Hidupkan Kembali Momen Musik FavoritBocoran Samsung Galaxy S23, Terdiri Dari 3 Model dan Fitur Zoom Serta Layar Melengkung
“Ultra Wifi merupakan solusi perluasan jangkauan wifi (lebih dari 60 meter) bagi pelanggan IndiHome atau WMS berupa penambahan perangkat di lokasinya dengan experience seamless roaming ketika berpindah ruangan dan kemudahan dalam mengoperasikan,” ujarnya dalam keterangan tertulis.
Lalu Streamax atau Streaming Maximal merupakan layanan add-on dari IndiHome untuk meningkatkan layanan streaming yang maksimal tanpa lag dan buffering.
Kemudian Upload Booster merupakan add-on yang dapat mendukung dan mendorong aktivitas pelanggan yang memerlukan bandwidth besar dalam berinternet, khususnya untuk upload, dengan cepat & stabil.
Lalu ada juga layanan connectivity dimana IndiHome akan menyasar dua segmen besar, yaitu low affordability market dan high-end market.
Untuk itu, IndiHome mempersiapkan dua layanan paket jitu untuk low affordability, dan high speed internet sampai dengan kecepatan 300 mbps untuk segmen yang lebih tinggi. Kedua layanan tersebut akan ditawarkan dengan harga yang sangat kompetitif dan bersahabat.
“IndiHome sangat optimis untuk tahun 2023, dan sangat terbuka untuk berkolaborasi dengan perusahaan, para kreator konten, maupun entitas-entitas lainnya. Dan dengan demand yang meningkat pula,” pungkasnya.