RADAR PEKALONGAN.ID-Jalur Pantura menjadi salah satu jalur terpadat di Jawa. Tak hanya panas, kondisi jalanannya pun dipenuhi polusi yang bisa berbahaya bagi kulit. Tentunya bagi kamu yang hobi menjelajah di jalur pantura, khususnya pengguna motor, maka kamu butuh produk skincare yang cocok untuk melawan teriknya matahari pantura.
Tak hanya cewek saja, cowok pun tak boleh melewatkan basic skincare dengan menggunakan sunscreen atau sunblock. Kali ini Radar Pekalongan akan memberikan 4 rekomendasi produk sunscreen atau sunblock yang dilansir dari Female Daily. Keempatnya pun cocok dipakai cewek dan cowok loh. Jadi tidak perlu takut kulit belang selama berkendara di jalur Pantura.
- NIVEA Sun Protect & Moisture Lotion SPF 50+
NIVEA Sun Protect & Moisture Lotion SPF 50+ ini punya tekstur yang ringan, nggak lengket, gampang menyerap, dan melembapkan kulit karena diperkaya vitamin E. Sehingga, bikin kulit tetap terasa nyaman.
Baca Juga:4 Rekomendasi Moisturizer Lokal yang Cocok untuk Perawatan Selama LiburanMau Daftar Calon Anggota DPD? Yuk Kumpulin 5.000 Dukungan Masyarakat Dulu
Produk ini juga memiliki proteksi tinggi dan membuat kulit aman seharian, meskipun naik motor siang-siang. Bahkan, sunblock ini juga tahan air, sehingga proteksinya makin kuat dan nggak memudar meski terkena air. Jadi, nggak perlu khawatir kulitmu belang!
2. Parasol UV White Sunscreen Lotion SPF45 PA++
Parasol UV White Sunscreen Lotion SPF45 PA++ pas bangun dipakai di bagian tubuh, khususnya tangan yang selalu terbuka saat mengendarai motor. Sunblock ini punya formula yang bagus untuk melindungi kulitmu biar nggak terbakar dan belang, lho. Teksturnya juga nggak lengket dan nggak bikin kulit terasa berminyak. Plus-nya, sunblock ini bisa sekaligus membantu mencerahkan kulitmu yang hobi motoran!
3. VASELINE Daily Sun Cream SPF 50+ PA++++
Produk ini punya kekuatan proteksi yang sangat tinggi, sunblock ini cocok untuk cowok yang setiap hari mengendarai motor! Vaseline Daily Sun Cream SPF 50+ PA++++ ini punya tekstur yang creamy tapi ringan, memberi sensasi fresh, serta melembapkan kulitmu.
Selain itu, ada pula kandungan yang bikin kulit lebih ternutrisi dan sehat. Menariknya, sunblock ini bisa banget kamu pakai di wajah dan tubuh sebelum mulai aktivitas outdoor, terutama berkendara motor di bawah teriknya matahari. Kulit auto terlindungi dan nggak belang!