Petani, Buruh dan Santri Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Batang

Petani, Buruh dan Santri Salurkan Bantuan ke Korban Banjir di Batang
Kampung Hijrah, Omah Tani dan SPN Batang saat menyalurkan bantuan ke korban banjir di Batang (dok SPN)
0 Komentar

BATANG – Hujan deras yang terjadi di Batang sejak Sabtu dini hari (31/12/2022) menyebabkan sejumlah wilayah di Batang banjir. Hal ini pun mengetuk komunitas Omah Tani, Serikat Pekerja Nasional (SPN) dan Kampung Hijrah bersama Kodim 0736 Batang untuk membantu warga terdampak banjir.

Sekretaris DPC SPN Batang, Gotama Bramanti menyebutkan ada empat titik lokasi yang menjadi sasaran bantuan. Pertama bantuan berupa uang tunai Rp300 Ribu, yang disalurkan ke dapur umum Kelurahan Proyonanggan Selatan.

Dan kedua bantuan logistik berupa mie instan yang disalurkan ke tiga lokasi, Mushola Miftahul Huda Klidang Lor, Masjid Al Ikhlas Karangasem Utara dan Kasepuhan Gang Nangka.

Baca Juga:Lulusan SMP Bisa Daftar!Lowongan Kerja Karyawati Toko Buku dan ATK di Pekalongan,Isi Liburan Anak dengan Belajar Berkebun, Ini 6 Manfaat yang Didapat

“Kami bekerja sama dengan Kodim 0736 bergerak aksi cepat tanggap banjir. Dari kas kami, kami berikan bantuan tunai dan juga menyalurkan logistik ke tiga lokasi dengan total 11 kardus mie instan,”ujar lelaki yang juga Sekretaris DPC SPN ini.

Tak hanya itu, sore nanti pihaknya juga akan mendistribusikan 80 paket nasi bungkus.

“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi warga terdampak banjir. Nanti sore pun kami berencana untuk mendistribusikan nasi bungkus untuk warga terdampak banjir yang membutuhkan,” pungkasnya. (nov)

0 Komentar