PEKALONGAN – Salah satu motor sport 4 tak lawas milik Honda yang menjadi motor paling diminati pada masanya yaitu Honda GL Pro mampu mengumpulkan massa sejumlah 5.000 bikers dari berbagai daerah di Indonesia untuk berkumpul dan melakukan anniversary satu dekadenya komunitas G_Ost Rider di Pekalongan pada Sabtu kemarin (14/01/23).
Sebagai ketua panitia komunitas G_Ost Rider Pekalongan, Muhammad Akrom mengaku tidak menyangka ajang satu dekade anniversary ini benar–benar diminati dan dipadati massa hingga 5.000 bikers pecinta motor klasik Honda GL Pro dengan antusias ingin berkumpul bersama.
Tentunya berbagai kegiatan dan panggung hiburan disajikan pada gelaran istimewa kali ini. Sejak siang hari para bikers sudah berkumpul dan bersiap menuju ke area acara dan pada sore harinya walau hujan sempat mengguyur namun animo bikers seakan tidak padam untuk mengikuti kegiatan ini. Kegiatan yang diadakan di UMKM Center Wonopringgo Pekalongan menampilkan special corner photobooth area, merchandise corner, hingga lapak–lapak kuliner khas Jawa Tengah dari warga sekitar untuk membuka booth kuliner.
Baca Juga:Daihatsu Jateng-DIY Targetkan Penjualan 20 Ribu Unit Di 2023Pemkot Terjunkan ASN Perkuat Tugas PPK
Dealer Honda 54 Motor Pekalongan turut memeriahkan acara dengan menyediakan booth motor Honda special yang menampilkan langsung display motor sport Honda CB150X ditempat agar para pecinta motor sport Honda dapat bertanya seputar informasi motor–motor sport Honda masa kini. Tidak hanya itu, area riding test pun disediakan guna merasakan langsung sensasi dari motor sport Honda CB150X ini.
Tidak lengkap rasanya tanpa team Safety Riding Astra Motor Jateng, bersama dengan Instruktur Astra Motor Jateng Alfian Dian Pradana, Neroplank Challenges dihadirkan untuk menguji kestabilan berkendara para bikers Honda sekaligus memberikan edukasi terkait Safety Riding kepada para bikers agar senantiasa mengutamakan Cari_Aman dalam berkendara.
Acara puncak dimeriahkan dengan adanya penampilan dari berbagai talent lokal Pekalongan seperti band dangdut 159 musik Pekalongan, penyanyi dangdut Nana Singgat, Ayu Vanessa, dan masih banyak lagi bintang tamu lain yang sukses menghibur ribuan bikers itu. Gelaran acara ini berlangsung dengan sangat aman hingga selesai. Pihak keamanan pun telah disediakan untuk membantu mengurai akses keluar ribuan bikers yang akan pulang ke daerah asal masing-masing.