Mental block sering kali terjadi karena kurangnya rasa percaya diri, lingkungan yang tidak kondusif, kebiasaan menunda pekerjaan, perfeksionisme dan pesimisme, serta kurangnya jam istirahat.
Artikel Terkait: Lingkungan Jadi Penyebab Mental Block yang Buat Sulit Produktif
2. Emotional Barrier
Seni, atau sesuatu yang berhubungan dengan kreatif sangat berkaitan erat dengan perasaan dan emosi. Dalam masalah ini, biasanya pekerja kreatif merasa takut untuk mengungkapkan perasaan dan emosi mereka lewat karya yang mereka buat.
Baca Juga:Kapan Waktu yang Tepat untuk Mandi Air Hangat dan Cara 4 Memaksimalkan ManfaatnyaPenyebab Mata Silau saat Berkendara di Malam Hari dan Cara Mengatasinya
Mereka takut orang-orang tidak bisa mengerti emosi dari hasil karya tersebut, terlebih lagi merasakannya.
3. Kebiasaan kerja
Tipe, kebiasaan kerja, serta jam produktif setiap orang berbeda-beda. Akan sulit jika kita memaksakan untuk bekerja pada situasi atau lingkungan yang tidas sesuai preferensi kita.
Misal seperti kita kurang nyaman bekerja di siang hari, tapi kita harus megejar deadline selama jam kerja. Kita kurang nayaman bekerja dalam kelompok, tapi pekerjaan kita dituntut untuk bekerja dalam kelompok. Inilah yang membuat cretive block sering terjadi.
4. Kekurangan
Kekurangan apa? Banyak, bisa jadi kamu kekurangan rasa percaya diri, kekurangan dana, waktu, energi, pengetahuan, motivasi, alat, dan sebagainya.
Saat semua yang kamu butuhkan ada di depan ata kamu, kamu mungkin akan lebih mudah memproduksi sebuah karya genius. Tpai saat kamu kekurangan untuk menunjang ide kretif kamu, creative block bisa saja akan stay di sisi kamu.
5. Kelelahan
Bisa jadi kamu tidak bisa mengeluarkan ide baru karena kamu teralu lelah dan tertekan dengan projek kamu yang sebelumnya. Memikirkan terlalu banyak ide juga akan membuat kamu mudah stres, dan ujunnya kamu akan lupa dengan ide-ide tersebut tanpa semppat memulai projek baru.
Santailah sedikit, jangan buat diri kamu terlalu overwhelmed dengan pikiran-pikiran yang tak perlu. Jangan lupa istirahat.
Baca Juga:Kelebihan serta Kekurangan Early Bird dan Night Owl: Kamu Tipe yang Mana?7 Kesalahan Pemakaian Skincare yang Mungkin Sering Kamu Lakukan
6. Masalah pribadi
Untuk menelusuri lebih jauh kenapa kamu mengalami creative block, mungkin kamu bisa melakukan refleksi diri. Ada apa dengan saya? Apakah ada yang tengah mengganggu pikiranmu belakangan ini?
Pasalnya, jika kamu tengah punya masalah dengan kesehatan kamu, dengan teman, keluarga, kekasih, atau sebagainya, hal ini akan menghambat pikiran kreatif kamu berkembang.