RADARPEKALONGAN.ID – Membeli sebuah ponsel baru menjadi tantangan tersendiri bagi para pengguna smartphone, salah satunya HP Xiaomi 1 Jutaan. Para produsen menawarkan berbagai produk unggulannya dengan harga terjangkau dan fitur-fitur yang menarik.
Xiaomi merupakan salah satu pabrikan asal Negeri Tirai Bambu yang menyediakan handphone (HP) dengan rentang harga luas untuk menembus semua kalangan. Mulai dari satu jutaan saja, kamu bisa mendapatkan device berbekal tiga kamera belakang, bahkan bisa dipakai bermain game.
Ponsel andalan Xiaomi dalam kelas entri adalah seri Redmi dan Redmi Note yang harganya ramah di kantong dengan segudang spesifikasi yang menarik. Tak hanya itu, kini seri POCO juga menyediakan ponsel gaming dengan harga 1 jutaan saja.
Daftar HP Xiaomi 1 Jutaan 2023
Baca Juga:Segini Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 12 Pro, Desain Lebih Ramping dan PowerfullSegini Harga dan Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 12 Pro Plus dengan Keunggulan Kamera 200 MP
Xiaomi seri Redmi merajai pasar handphone kelas entri dengan produknya yang berkualitas, dengan desain yang stylish dan performanya yang andal. Seri POCO juga tak mau ketinggalan menyediakan ponsel gaming dengan harga murah, berikut rekomendasinya:
Xiaomi Redmi 9T
Spesifikasi Xiaomi Redmi 9T:
- Layar: IPS LCD 6.53 inci, 1080 x 2340 piksel
- Chipset: Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
- Prosesor: Octa-core (4×2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 260 Silver)
- RAM: 6 GB
- Internal Storage: 128 GB
- Kamera Belakang: 48 MP, f/1.8, 26mm (wide) + 8 MP, f/2.2, 120Ëš (ultrawide) + 2 MP + 2 MP, f/2.4, (depth)
- Kamera Depan: 8 MP, f/2.1, 27mm (wide)
- Baterai: Li-Po 6.000 mAhRentang Harga: Rp1.650.000 – Rp2.600.000
Xiaomi POCO M3
Spesifikasi Xiaomi Poco M3:
- Layar: IPS LCD, 400 nits (typ)
- Chipset: Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
- Prosesor: Octa-core (4×2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4×1.8 GHz Kryo 260 Silver)
- RAM: 6 GB
- Memori Internal: 128 GB
- Kamera Belakang: 48 MP, f/1.8, (wide) + 2 MP, f/2.4, (macro) + 2 MP, f/2.4, (depth)
- Kamera Depan: 8 MP, f/2.1, (wide)
- Baterai: Li-Po 6.000 mAhRentang Harga: Rp1.799.000 – Rp2.398.000
Xiaomi Redmi 10C
Spesifikasi Xiaomi Redmi 10C:
- Layar: Layar Dot Drop 6,71 inci, 1650 x 720 HD+
- Chipset: Qualcomm Adreno 610 Snapdragon 680 (6nm)
- Prosesor: CPU octa-core, hingga 2,4GHz
- RAM: 3 GB, 4 GB
- Internal Storage: 64 GB, 128 GB
- Kamera Belakang: 50 MP (f/1,8, Binning piksel 4-in-1) + 2 MP (depth)
- Kamera Depan: 5 MP (f/2,2)
- Baterai: 5.000 mAh (Fast charging 18W)Rentang Harga: Rp1.652.000 – Rp2.149.000