Sementara beberapa orang tampaknya memiliki kreativitas secara alami, sebagian lagi cenderung tidak memilikinya. Namun, ada beberapa hal yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kreativitas. Beberapa strategi yang dapat membantu untuk meningkatkan kreativitas meliputi:
Terbuka terhadap ide-ide baru: Keterbukaan terhadap pengalaman adalah kepribadian yang berkorelasi paling erat dengan kreativitas. Berfokuslah untuk mencoba dan mengeksplorasi ide-ide baru.
Bersikap gigih: Kreativitas bukan hanya tentang duduk-duduk menunggu inspirasi muncul. Orang-orang kreatif menghabiskan waktu bekerja untuk menghasilkan hal-hal baru. Upaya mereka tidak selalu berhasil, tetapi latihan yang berkelanjutan membangun keterampilan yang berkontribusi pada kreativitas.
Baca Juga:Vivid Dream: Mimpi Serasa Nyata? Ternyata 7 Hal Ini Bisa Menjadi PenyebabnyaPahami! Kamu Boleh Egois dalam 6 Hal Ini
Luangkan waktu untuk kreativitas: Selain gigih, orang juga perlu mencurahkan waktu khusus untuk upaya kreatif. Artinya, perlu untuk menyisihkan sedikit waktu setiap hari atau setiap minggu secara khusus untuk bertukar pikiran, berlatih, belajar, atau berkreasi.
Kreativitas adalah subjek yang kompleks dan para peneliti masih bekerja untuk memahami dengan tepat faktor apa yang berkontribusi pada kemampuan berpikir kreatif. Meskipun sebagian orang tampaknya memiliki kreativitas secara alami, ada juga hal-hal yang dapat dilakukan untuk membangun dan memperkuat kemampuan ini.
Referensi verywellmind heathline Psychology Today
**AN