Sebisa mungkin jadwalkan waktu tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap hari, bahkan di hari liburnya juga ya! Namun, sesuaikan dulu dengan durasi tidur malam yang ideal untuk anak.
Rata-rata anak usia sekolah dasar butuh tidur sekitar 9-11 jam dalam sehari. Jadi misalnya anak butuh bangun tidur jam 5 pagi setiap hari, seharusnya kita udah pastikan anak siap tidur dan ada di tempat tidurnya pada pukul 8 malam (+/- 20 menit).
Dengan mematuhi jadwal tidur yang teratur setiap harinya, tubuh anak menjadi lebih ringan, hangat, dan hormon kortisol juga dilepaskan lebih teratur sehingga memberinya energi lebih besar dan tahan lama untuk beraktivitas.
Baca Juga:10 Merk Stroller Bayi Terbaik yang Bagus dan Ringan4 Rekomendasi Sampo Mengandung Keratin, Menjaga Kesehatan Rambut Tetap Bagus dan Berkilau
Selain dari tiga hal di atas, sebisa mungkin hindari makan porsi besar sebelum tidur. Makan makanan berat, makanan berlemak atau gorengan, hidangan pedas, buah sitrus, dan minuman berkarbonasi terlalu dekat dengan waktu tidur dapat memicu gangguan pencernaan bagi kebanyakan orang, apalagi anak-anak!
Hindari juga minuman atau makanan yang mengandung kafein seperti soda, cokelat, teh, dan kopi terutama mendekati waktu tidur.
Efek stimulan kafein bisa berlangsung selama beberapa jam bahkan ketika dikonsumsi 3 jam sebelum tidur. Selain bikin anak sulit tidur malam, hal ini juga membuatnya sering terbangun tengah malam karena gelisah atau bolak-balik buang air kecil.
Semoga tips di atas bermanfaat dan anda bisa bantu anak jadi tidur lebih nyenyak, selalu ingat untuk membiasakan hal ini sejak dini agar konsisten sampai dewasa.