Penasaran Dengan Durian Milky Batang ? Cus Mampir ke Sini

Petani durian saat menunjukkan varian durian milky Batang. (Radar Pekalongan/Novia Rochmawati)
Petani durian saat menunjukkan varian durian milky Batang. (Radar Pekalongan/Novia Rochmawati)
0 Komentar

BATANG, RADAR PEKALONGAN.ID – Durian Milky Batang menjadi salah satu durian lokal yang tengah dikembangkan di Batang. Meski lumrahnya berukuran cukup kecil, namun kualitas durian ini tak perlu diragukan. Hal ini lantaran durian ini punya tekstur yang Ngluget laiknya rasa susu yang creamy dan manis.

Bagi kamu yang tertarik dan ingin mencoba Durian Milky Batang, bisa langsung berkunjung ke Warung Durian Bu Sumi yang ada di Desa Tambahrejo Jalan Raya Bandar Blado. Warung yang berada di Selatan jalan raya ini pun memiliki banyak varian durian lokal, salah satunya varian durian milky.

Untuk harga yang ditawarkan berkisar dari Rp45-70 Ribu per buah saja. Dimana biasanya per juring memiliki sekitar 2-3 biji durian.

Baca Juga:Peringati Isra Mi’raj, Pelajar SDN Kauman 07 Berbagi ke Panti AsuhanIngin Kuliah Gratis di Unissula Semarang & Uang Saku Rp 500rb Per bulan? Cek Info Beasiswanya!

Jika ingin menikmati durian jenis ini, kamu bisa datang ke Warung Bu Sumi mulai dari Desember hingga Februari. Karena bulan-bulan tersebut merupakan bulan panen dari durian milky.

Durian Milky ini di Batang dikembangkan di beberapa kebun. Seperti di Desa Sigayam Wonotunggal dan juga di Desa Wringingintung Tulis, sekitar Pabrik PT. Batang Apparel Indonesia.

Agar tidak kehabisan stok durian, kamu bisa hubungi nomor owner durian Bu Sumi ke 085875293022. Selain durian milky, di sini juga menyediakan aneka durian lokal lainnya. Seperti durian tangkai panjang, dan durian lainnya.

Warung Durian & Lesehan Mbak Sumi0858-7529-3022XQHM+CM2, Jalan Raya, Bahgoran, Tambahrejo, Bandar, Batang Regency, Central Java 51254

(Nov)

0 Komentar