Mempunyai Desain Elegan
Selain dari sektor ketahanan, tampilan dari Powerbank Xiaomi 10000mAh juga perlu di perhatikan secara seksama.
Karena, produk ini mampu berikan kesan elegan bagi penggunanya walau hanya sebatas powerbank.
Hal itu tentu dikarenakan material terbaik yang disematkan sebagai kasing Powerbank Xiaomi tersebut.
Baca Juga:4 Rekomendasi Jenis Susu Formula Terbaik yang Cocok untuk Bayi9 Rekomendasi Sabun Cuci Muka, Dipercaya Efektif Mengatasi Masalah Kulit Berminyak
Aluminium alloy casing yang melengkapi pengisi daya tersebut terbukti mampu hadirkan desain berkelas sehingga bisa mendukung penampilan casual dan tampak lebih bergengsi.
Smart Charging Control dan Low-Current Charging untuk Semua Perangkat
Walau beragam gadget telah mendukung inovasi fast charging, namun tentunya ada juga sebagian yang belum disemati dengan teknologi canggih tersebut.
Untuk itu, Powerbank Xiaomi ini bisa jadi pilihan tepat sehingga perangkatmu tidak rusak karena tegangan yang berlebihan.
Sebab, pengisi daya darurat ini juga bisa mendukung proses charger dengan arus lebih rendah dari biasanya seperti untuk smart band dan TWS.
Tidak hanya itu, powerbank terbaik Xiaomi juga telah dirancang sedemikian rupa untuk hadirkan perlindungan ganda kontrol muatan USB.
Dengan teknologi canggih tersebut, perangkat ini secara mudah dapat menangani kondisi abnormal layaknya pengisian daya berlebihan bahkan korsleting yang dapat merusak gadget berhargamu.