“Jadi ke depan buah itu akan dikembangkan di sini bukan di luar wilayah kita, impiannya durian dan alpukat lokal menjadi tujuan pecinta buah,” imbuhnya.
Di sisi lain, dalam pameran itu juga mengenalkan buah durian jenis milky yang memiliki ukuran kecil dan tidak menguras kantong.
“Ini menjadi salah satu buang unggulan, milky ini bentuknya kecil tapi mantap rasanya, harganya pun tidak menguras kantong, kami juga sedang menyasar ke situ bagaimana masyarakat menengah ke bawah bisa menikmati buah durian dengan harga yang murah,” tandasnya. (nov)