Dan sesuai dengan namanya, Honda BeAT Sporty CBS, varian BeAT ini tentu menggunakan teknologi CBS atau Combi Break System yang tentu saja memberikan poin keamanan lebih pada motor skutik ini.
Combi Break System pada BeAT Sporty CBS (© Astra Honda Motor)
Dan yang disayangkan dari skutik ini adalah tidak adanya sistem ISS atau Idling Stop System yang membantu mematikan mesin sementara saat kamu berhenti lebih dari 3 detik. Karena selain untuk menghemat bahan bakar, sistem ini akan membantu mengurangi emisi gas karbon yang lepas dari sisa pembakaran mesin.
Apa yang Baru Dari Honda BeAT Sporty CBS?
Per Februari 2023, PT Astra Honda Motor melalui website resminya mengumumkan warna terbaru series motor Honda BeAT yang akan mangkal di tiap dealer AHM.
Baca Juga:Dapatkan 4 Manfaat Cuci Muka Sebelum Tidur, Buat Kulit Tambah Kencang dan BersihDicatat! Harga Terbaru Honda BeAT Street 2023: Kekurangan dan Kelebihannya dari BeAT CBS Biasa
Untuk varian CBS, AHM mengeluarkan warna Jazz Silver Black yang akan bersanding dengan varian warna lama yaitu: Funk Red Black, Techno Blue Black, dan Hard Rock Black.
Warna baru ini tetap pada model glossy yang mengilap khas Honda BeAT dengan desain grafis geometrik yang tajam. Pilihan warna perak ini jadi opsi yang tepat buat kamu yang tidak suka warna mencolok. Penampilannya yang trendy dan body yang sporty memang cocok untuk di jadikan teman mondar-mandir yang efisien dan tidak berat.
Harga Honda BeAT Sporty CBS
Varian Honda BeAT Sporty CBS dibandrol mulai harga Rp. 17,820,000 oleh Astra Honda Motor. Harga ini meupakan harga terendah dari varian skutik, bahkan BeAT sekalipun yang rata-rata berkisar Rp. 18,400,000 ke atas.
Namun dengan fitur serta teknologi yang tak kalah dari varian BeAT lainnya, Honda BeAT Sporty CBS ini sangat worthy untuk jadi teman mobilitas kamu. (*)
Referensi: