Pencanangan Program Ikan Selayar di Kota Pekalongan: 25 Life Jacket Dibagikan ke Nelayan

Pencanangan Program Ikan Selayar di Kota Pekalongan
Penyerahan bantuan life jacket pada launching Program Ikan Selayar di Kota Pekalongan, Rabu (8/3/2023). (Wahyu Hidayat/Radar Pekalongan)
0 Komentar

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Direktorat Polairud Polda Jawa Tengah mencanangkan program Ikan Selayar secara serentak di seluruh Polres jajaran se-Jawa Tengah, Rabu (8/3/2023).

Di Kota Pekalongan, pencanangan Program Ikan Selayar, kependekan dari “Ikut Andil Keselamatan Berlayar” ini dilaksanakan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Kota Pekalongan.

Pencangan Program Ikan Selayar ditandai dengan penyerahan bantuan 25 life jacket atau jaket pelampung kepada perwakilan nelayan, pemilik kapal, relawan SAR, dan pengelola objek wisata pantai.

Baca Juga:10 Langkah Mudah Transfer Saldo DANA ke OVODinperpa Suntikkan Vaksin PMK Dosis Booster untuk 500 Sapi di Kota Pekalongan

Penyerahan bantuan life jacket pada launching Program Ikan Selayar di Kota Pekalongan, Rabu (8/3/2023). (Wahyu Hidayat/Radar Pekalongan)

Penyerahan bantuan puluhan life jacket tersebut dilakukan oleh Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi. Bersama Asisten Wali Kota Pekalongan, Danramil Pekalongan Utara, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kota Pekalongan, Kepala Pelaksana Harian BPBD Kota Pekalongan, awak KP-IX 1015 Ditpolairud Polda Jateng, dan TNI AL.

Penyerahan bantuan life jacket pada launching Program Ikan Selayar di Kota Pekalongan, Rabu (8/3/2023). (Wahyu Hidayat/Radar Pekalongan)

Selain bantuan jaket pelampung, puluhan kantung beras juga diserahkan kepada perwakilan nelayan.

Menurut Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi, penyerahan bantuan jaket pelampung ini dilakukan sebagai bagian dari launching Program Ikut Andil Keselamatan Berlayar (Ikan Selayar) yang dilaksanakan secara serentak di seluruh jajaran Polda Jateng.

Program Ikan Selayar Kurangi Risiko Kecelakaan Perairan

Program Ikan Selayar bertujuan untuk mengurangi risiko kecelakaan perairan dengan memperkenalkan penggunaan jaket pelampung kepada nelayan, pemilik kapal, relawan SAR, serta pengelola objek wisata pantai.

AKBP Wahyu Rohadi menyatakan bahwa program ini diluncurkan di seluruh jajaran Polres di Polda Jawa Tengah melalui masing-masing Satpolairud, termasuk di Kota Pekalongan. Program ini bertujuan untuk menekan angka kecelakaan perairan.

Baca Juga:Ratusan WBP dan Petugas Rutan Pekalongan Antusias Ikuti Vaksin Booster 2Kiamat SIM Card Akan Mulai Terjadi Akhir Tahun 2023, Benarkah?

“Program ini diluncurkan untuk memberikan edukasi keselamatan berlayar kepada para nelayan, pemilik kapal, dan semua orang yang terlibat dalam bidang pelayaran bahwa keselamatan dalam berlayar dan mencari nafkah harus diutamakan,” ujar AKBP Wahyu, didampingi perwakilan pejabat terkait serta Komandan KP-IX 1015 Ditpolairud Polda Jateng, Aipda Wahyoe Tri P.

0 Komentar