Sementara pada varian Honda Vario 125, kamu bisa memiliki yang hanya memiliki fitur CBS, atau yang kombo CBS-ISS. Dua tipe ini memiliki piihan warna yang berbeda untuk membedakan antara keduanya.
6. Pilihan warna
Lagi, meski body terhilat sama, tapi untuk mencari perbedaan Honda Vario 125 dan 150 kamu bisa melihat dari corak warna dan emblem yang melekat di body motor.
Pada varian Honda Vario 125, warna di buat lebih mengilap dengan strip-strip yang menjulur dari depan hingga belakang. Sedangkan pada varian Honda Vario 150, warna lebih dibuat matte polos tanpa strip yang memberi kesan elegan dan mewah. Emblem pada Vario 150 juga didesain 3 dimensi berwarna silver terang, berbeda pada Vario 125 yang masih menyatu dengan stiker pada strip.
Baca Juga:9 Tips Perawatan Remot Honda Smart KeyHak Perempuan dalam Pendidikan: Memperingati Hari Perempuan Internasional 2023
7. Harga
Melihat dari beberapa fitur tambahan, kapasitas mesin, serta pilihan warna yang berbeda, perbedaan Honda Vario 125 dan 150 juga pasti akan terlihat pada patokan harga yang dibuat oleh pihak Astra Honda Motor.
Berikut ini daftar harga varian All New Honda Vario 125 dan 150:
- Honda Vario 125 CBS : Rp. 22,500,000
- Honda Vario 125 CBS-ISS : Rp. 24,150,000
- Honda Vario 150 : Rp. 24,500,000
Jadi sudah tahu, kan, perbedaan Honda Vario 125 dan 150? Jika kamu ingin melihat lebih lanjut spesifikasi serta fitur-fitur yang dimiliki varian Honda Vario dan produk-produk Astra Honda Motor kamu bisa mengunjungi website resminya langsung. Dengan begitu, kamu akan bisa menaruh pilihan kamu pada varian Vario yang cocok dengan kamu.
Semoga artikel ini bermanfaat! (*)
Referensi: