Sayangnya, treatment wajah satu ini memiliki efek samping. Beberapa diantaranya seperti bengkak, kemerahan hingga memar ringan di area suntikan. Namun, untuk ketahannya akan bergantung pada jenis filler yang digunakan. Secara umum dapat bertahan selama 6 hingga 18 bulan.
Intense Pulse Light (IPL)
Siapa yang ingin memiliki warna dan tekstur kulit yang glowing? Mungkin, kamu bisa mencoba treatment wajah di klinik kecantikan yang satu ini. Intense Pulse Light (IPL) atau photofacial merupakan perawatan yang berfokus pada memperbaiki warna serta tekstur kulit tanpa operasi.
Selain itu, dapat memperbaiki berbagai kerusakan kulit akibat paparan sinar matahari. IPL juga mampu memberikan kemudahan bagi kamu yang ingin mengatasi permasalahan kulit. Misalnya warna kulit yang memerah, coklat hingga terdapat noda akibat masalah kesehatan. (*)