Arsenal mencetak gol ketiga tepat sebelum turun minum. Menerima umpan silang dari Trossard, Odegaard menusuk ke tengah kotak penalti dan dengan tenang menuntaskan lewat sepakan ke pojok kiri. Babak pertama tuntas.
Memasuki babak kedua, The Cottage mencoba menggebrak di awal babak kedua. Sepakan Pereira membentur Gabriel dan berakhir melenceng. Ia meminta penalti, tapi wasit dan VAR tak melihat ada handball.
Fulham nyaris menipiskan selisih pada menit ke-70, setelah percobaan Aleksandar Mitrovic membentur mistar gawang.
Baca Juga:FUSO Gathering 2023 di Pekalongan Meriah, Berikan Kemudahan dan Pelayanan One Stop ServiceRANS Nusantara vs Persis Solo 2-3, Drama Injury Time Laskar Sambernyawa Lakukan Comeback Dramatis
Gabriel Jesus mendapatkan peluang pada menit ke-85. Menerima umpan dari Fabio Veira, sepakannya dari kanan masih bisa dihalau kiper. Sampai pertandingan usai, tak ada lagi gol tercipta.
Highlights Video Fulham vs Arsenal
https://youtu.be/IF9sv8sy1Hk
Susunan pemain
Fulham: Bernd Leno; Kenny Tete, Tosin Adarabioyo, Tim Ream, Antonee Robinson; Harrison Reed, Sasa Lukic; Bobby De Cordova-Reid, Andreas Pereira (Harry Wilson 77′), Manor Solomon (Daniel James 76′); Aleksandar Mitrovic.
Arsenal: Aaron Ramsdale; Ben White (Takehiro Tomiyasu 80′), William Saliba, Gabriel Magalhaes, Oleksandr Zinchenko (Kieran Tierney 72′); Martin Odegaard, Thomas Partey, Granit Xhaka; Bukayo Saka (Reiss Nelson 72′), Leandro Trossard (Gabriel Jesus 77′), Gabriel Martinelli (Fabio Vieira 77′).