Mencuri Motor Karyawan Toko Bangunan, 2 Residivis Dibekuk di Jakarta

mencuri motor karyawan toko
Unit Reskrim Polsek Bojong dan tim Resmob Polres Pekalongan tangkap pelaku curanmor yang sikat motor milik karyawan toko bangunan di Bojong. (Hadi Waluyo)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Nekat mencuri motor karyawan toko bangunan di Bojong, Kabupaten Pekalongan, dua residivis spesialis curanmor yang terkenal licin karena kerap lolos dalam melakukan aksi kejahatannya akhirnya berhasil dibekuk aparat gabungan dari Unit Reskrim Polsek Bojong dan tim Resmob Satreskrim Polres Pekalongan di tempat kosnya di Jakarta, Selasa (14/3/2023).

Polisi tangkap pencuri motor (Hadi Waluyo)

Kedua residivis yang mencuri motor karyawan toko bangunan di Bojong ini masing-masing Basari alias Tole (26), warga Desa Sarwodadi, Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, dan Joko Waluyo (30), warga Kramatjati, Jakarta Timur. Keduanya dibekuk aparat gabungan di rumah kos di daerah Kelurahan Pademangan Barat, Kecamatan Pademangan Kota, Jakarta Utara.

Kedua pelaku mencuri motor karyawan toko bernama Slamet Kisdiyanto (30), warga Desa Pekuncen, Kecamatan Wiradesa, Kabupaten Pekalongan. Korban kehilangan sepeda motor Honda Beat warna putih dengan pelat nomor G 4519 OB pada Kamis (2/2/2023), sekitar pukul 19.00 Wib. Korban kehilangan motornya saat akan pulang kerja di salah satu toko bangunan di Desa Babalankidul, Kecamatan Bojong. Padahal, korban memarkir sepeda motornya di depan toko dengan posisi dikunci stang.

Baca Juga:39 Calon Tetap Anggota PDM Kabupaten Pekalongan Terpilih, Berikut Nama-namanyaMayat di Hutan Pinus Gemparkan Warga Pegunungan, Lokasinya 2 Km dari Perkampungan

Korban mengalami kerugian Rp 20 juta lebih. Karena motor itu kredit dan belum lunas. Kerugian korban berupa uang muka sepeda motor Rp 2,5 juta dan angsuran selama 29 kali dengan jumlah Rp 18.270.000. Selanjutnya, korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Bojong.

Kapolsek Bojong AKP Suhadi, Selasa (14/3/2023), membenarkan pelaku yang mencuri motor karyawan toko bangunan di wilayahnya berhasil diungkap. Ada dua pelaku diamankan. Keduanya merupakan residivis dalam kasus yang sama. “Dari laporan korban itu kami melakukan olah tempat kejadian perkara dan meminta keterangan sejumlah saksi di sekitar TKP,” jelas AKP Suhadi.

Mencuri Motor Karyawan Toko di Bojong

Melalui serangkaian penyelidikan mendalam, lanjut dia, Unit Reskrim Polsek Bojong bersama dengan Resmob Polres Pekalongan dengan diperkuat personel Reskrim Polsek Wonopringgo berhasil mengamankan dua orang terduga pelaku yang mencuri motor karyawan toko bangunan tersebut. Keduanya ditangkap di rumah kost di Jalan Hidup Baru Kelurahan Pandemangan Barat, Kecamatan Pademangan Kota, Jakarta.

0 Komentar