PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Dalam kegiatan undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK Kota Pekalongan di Hotel Dafam, Alfian Basyir, warga Dukuh Geritan Karanganyar berhasil mendapatkan hadiah utama berupa Motor Honda Vario.
Hadiah utama undian tabungan dan deposito kedua berupa Motor Yamaha Mio diraih Chaeriyawati, alamatnya Jl HOS Cokroaminoto, hadiah ketiga Sepeda Listrik Forward diraih Mardiyah warga Jalan Jenderal Soedirman, dan hadiah Kulkas Satu Pintu diperoleh Wahyudin warga Jl Asem Binatur.
Sedangkan hadiah Mesin Cuci diraih Hermawati warga Jalan Asem Binatur, Sepeda Gunung diperoleh Ani Wulandari warga Tirto Kampung Baru, serta hadiah Air Frayer Midea diraih Nur Ainingsih Warga Wonosari Gede.
Baca Juga:Dalam Musrenbangwil Tahun 2023, Walikota Aaf Usulkan Peningkatan InfrastrukturTabungan Umroh PT BPR BKK Kota Pekalongan Baru Dilaunching, 7 Nasabah Langsung Mendaftar
Saat membuka acara undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK, Wakil Walikota Pekalongan, Salahudin STP mengharapkan PT BPR BKK Kota Pekalongan agar kedepan semakin dipercaya masyarakat, sehingga bisa terus menghimpun dana masyarakat.
“Dana masyarakat ini bisa dijadikan daya ungkit perekonomian warga Kota Pekalongan,”katanya.
Pada kesempatan undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK, Wawalkot juga meminta agar tetap menggunakan kehati-hatian dalam upaya meningkatkan nasabah.
“Tolong dalam hal ini jangan asal nambah nasabah, perhatikan juga karakter nasabah,” pesannya.
Sementara itu, Direktur Utama PT BPR BKK, Rasito SE, dalam laporanya mengatakan aset BPR BKK semakin lama semakin besar.
“Dengan adanya launching tabungan umroh ini diharapkan akan semakin menarik masyarakat untuk mempercayakan dananya di PT BPR BKK Kota Pekalongan,” pintanya.
Mengecek proses Undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK Kota Pekalongan.(Radarpekalongan.id/abdurrohman)
Baca Juga:Program Sumpah Juang Inovasi Mengatasi Sampah PerkotaanDihantam Covid-19, KSPPS SMNU Berhasil Menambah 2 Kantor Permanen dan Pembagian Laba Meningkat
Dalam undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK, sambung Rasito, ada 203.686 poin yang dilakukan pengundian. Rinciannya, 192.290 poin dari tabungan, sedangkan 11.396 poin dari deposito, totalnya ada 203.686 poin.
Untuk pengundian hadiah dilakukan seperangkat komputer dengan data nominative tabungan dan deposito. Sedangkan untuk undian hadiah utama dan hadiah kedua dilakukan secara manual dengan menggunakan bola undian.
“Kegiatan gebyar undian Tabungan dan Deposito PT BPR BKK digelar sebagai wujud ungkapan penghargaan dan terima kasih kepada nasabah,” tuturnya.