Forum CSR Kota Pekalongan Bermanfaat untuk Pembangunan

Forum CSR Kota Pekalongan
Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid membentuk Forum CSR untuk membantu pembangunan. (Radarpekalongan.id/Kominfo)
0 Komentar

PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Pemerintah Kota Pekalongan membentuk Forum CSR Kota Pekalongan atau Corporate Social Responsibility di Ruang Jlamprang Setda setempat, Senin (20/3/2023). Tujuannya agar bisa memberi manfaat untuk pembangunan di Kota Pekalongan.

Forum CSR Kota Pekalongan beranggotakan perusahaan, perbankan, koperasi, hotel, dan sebagainya. Mereka diharapkan dapat bersinergi dalam membangun Kota Pekalongan.

Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid mengaku pada kunjungannya ke daerah lain, pemerintah menggandeng forum CSR untuk mendorong pembangunan di wilayahnya.

Walikota Pekalongan, HA Afzan Arslan Djunaid SE(Radarpekalongan.id/Kominfo)

Baca Juga:7 Mahasiswa Prodi Teknologi Batik Teliti 5 Industri Batik, Ini Hasilnya?Melalui Wasilah Pekalongan Bersholawat, Berharap Dijauhkan dari Keburukan

“Di Kota Pekalongan ini banyak perusahaan, perbankan, koperasi, hotel, pabrik, dan sebagianya. Ini perlu dibentuk sebuah Forum CSR Kota Pekalongan agar CSR tak hanya terlibat dalam kegiatan sosial, syukur-syukur bisa bantu pembangunan di Kota Pekalongan,” ucapnya.

Forum CSR Kota Pekalongan Bantu Bangun Tanggul Rob

Disebutkan Aaf untuk BUMD dan BUMN selama ini sudah bekerja sama. Tadi pemkot sudah komunikasi dengan PLN, janjinya akan membantu bangun tanggul rob di Utara sekaligus membantu stasiun pompa.

“Bank Jateng sudah bersinergi selama ini, tinggal koperasi, perusahaan-perusahaan, pabrik tekstil, dan lainnya bisa berkontribusi melalui Forum CSR,” tuturnya.

Pemkot berharap dengan membuat forum CSR bisa bantu pemerintah ke depannya kegiatan, bukan hanya sosial tapi juga pembangunan. (dur)

0 Komentar