Dari riwayat lain juga diceritakan bahwa dari Abdullah bin Mas’ud ra bahwa ia pernah bersama Rasulullah SAW pada malam gelap gulita, lalu Nabi SAW bersabda kepadaku: “Wahai Abdullah, apakah engkau memiliki air?’ ia menjawab; Aku membawa nabidz dalam kantong kulit. Lalu beliau meminta: “Tuangkan untukku.” Beliau pun berwudhu. Lalu Nabi SAW bersabda; “Wahai Abdullah bin Mas’ud, ini dapat diminum dan mensucikan.” (H.R. Ahmad)
Nah sekarang kita sudah tau minuman kesukaan Rasulullah saw adalah seperti yang diterangkan oleh hadist di atas. Lalu bagaimanakah cara membuatnya? Enak juga nih kalau di Ramadhan ini bisa menikmati minuman seperti minuman kesukaan Rasulullah saw ini.
Cara Buat Minuman Kesukaan Rasulullah
Dan alhamdulillah cara membuat minuman Nabidz atau naqi’ ini ada diriwayatkan dalam beberapa hadist, sehingga kitapun tidak menjadi penasaran bagaimanakah cara mebuatnya.
Baca Juga:Selama Ramadhan, Ikatan Alumni Ma’had Islam Bersemangat Bagikan 300 Paket Nasi Box Setiap HariMomentum Ramadhan 1444 Hijriah, Baca Wirid Setelah Sholat Efektif Kuatkan Iman
Air rendaman kurma ini merupakan Air Tonik Alkalin yang bermanfaat untuk :
👉 metabolisme,👉 menghapus kadar keasaman pada lambung,👉 membersihkan sisa metabolisme dari tubuh,👉 Meningkatkan fungsi pencernaan,👉 menambah daya ingat,👉 memperbaiki masalah limpa, hati dan bagi pasien yang memiliki masalah arthritis dan asam urat, mengkonsumsi air nabeez ini adalah salah satu alternatif terapi untuk kesehatan penderita arthritis dan gout.
Bagaimana Cara Membuat Air Nabeez…?
Cara membuat Air Nabeez cukup mudah, hanya dengan merendam beberapa butir kurma dengan segelas air.
Inilah minuman kesukaan Rasulullah(Radarpekalongan.id/dokumen)
Ikuti Sunnah Nabi, ambil bilangan ganjil 3/5/7 butir kurma. Nah air rendaman inilah yg disebut Air Nabeez.Baru diminum setelah 10-12 jam kemudian.
Air rendaman kurma Nabeez di buat waktu sahur, untuk diminum saat buka puasa. Bila untuk sahur dibuat saat berbuka puasa.
Pengalaman dengan disiplin minum Air Nabeez meskipun saat sahur hanya makan sedikit badan terasa lebih bertenaga, puasa pun tetap segar dan fit.Dan saat berbuka juga sama, sebelum makan makanan besar, terlebih dulu berbuka dengan Air Nabeez.
Perlu diingat, bahwa minuman kesukaan Rasulullah ini tidak boleh dibiarkan lebih dari 2 sampai 3 hari, karena akan menyebabkan Fermentasi dan tidak boleh lagi dikonsumsi. Kenapa ?Karena saat fermentasi sudah berlangsung maka ini awal terbentuknya alkohol, artinya minuman tersebut menjadi bagian dari minuman beralkohol dan hukumnya menjadi haram.