KAJEN,Radarpekalongan.id – Sebanyak 3 PNS Polres Pekalongan naik pangkat. Ketiganya masing-masing Wahyu Artiningsih, Agus Supriyadi, dan Sapari.
Wahyu Artiningsih, jabatan Banum Sium Polres pekalongan mendapatkan kenaikan pangkat dari Pengatur TK I (II D) ke Penata Muda (III A). Agus Supriyadi jabatan Banum Subbagbekpal Baglog, dan Sapari Banum BPKB Satuan Lantas naik pangkat dari Pengatur Muda TK I (II B) menjadi Pengatur (II C). Ketiga PNS Polres Pekalongan naik pangkat periode 1 April 2023.
Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria pimpin upacara kenaikan pangkat 3 PNS di lingkungan Polres Pekalongan (Hadi Waluyo)
Baca Juga:Buka Lapak Judi Togel Sydney di Bulan Ramadhan, 2 Warga Desa Pegaden Tengah DitahanAnak 5 Tahun Hanyut di Sungai Gawe saat Cari Ikan, Upaya Pencarian Belum Membuahkan Hasil
Kenaikan pangkat ketiga PNS tersebut digelar melalui upacara di halaman Mapolres Pekalongan, Senin (3/4/2023) pagi. Upacara dipimpin langsung Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria.
Kapolres Pekalongan AKBP Arief Fajar Satria dalam kesempatan tersebut mengatakan, pemberian kenaikan pangkat merupakan hak dari anggota PNS Polri. Selain itu juga sebagai wujud perhatian dan penghargaan dari pimpinan terhadap anggota yang telah menunjukan prestasi, dedikasi dan loyalitas serta pengabdian terhadap tugasnya.
Tiga PNS di Polres naik pangkat (Hadi Waluyo)
PNS Polres Pekalongan Naik Pangkat, Kinerja Diharapkan Meningkat
“Ini bukanlah hadiah yang diberikan begitu saja, kenaikan pangkat ini adalah hasil kerja keras dalam mengemban tugas dan pengabdian yang diberikan, disamping melalui mekanisme dan prosedur yang telah ditentukan,” tuturnya.
“Selamat kepada para PNS Polri di Polres Pekalongan yang mendapatkan kenaikan pangkat, dan kita harapkan kinerjanya juga akan meningkat seiring diberikannya kenaikan pangkat kepada mereka,” tambah Kapolres Pekalongan.
Upacara kenaikan pangkat 3 PNS dihadiri jajaran Polres Pekalongan (Hadi Waluyo)
Upacara ketiga PNS naik pangkat ini juga dihadiri oleh PJU Polres Pekalongan, para Kasat, Kapolsek jajaran, para Perwira serta anggota Polres Pekalongan. (had)