“Iya, pada malam hari ini sekitar pukul 21.30 kita telah melaksanakan penangkapan terhadap beberapa orang yang diduga melakukan tindak pidana pengeroyokan. Kita berhasil mengamankan 5 org,” kata Kasatreskrim AKP Sumaryono, Minggu malam (9/4/2023).
AKP Sumaryono mengatakan bahwa pihaknya masih melakukan pemeriksaan mendalam terhadap mereka.
Para Pelaku hendak Kabur ke Banyuwangi
Penangkapan 5 terduga pelaku pengeroyokan itu diakuinya cukup dramatis, karena petugas harus menghentikan bus yang dinaiki para terduga pelaku. Hal itu harus dilakukan, lantaran para terduga pelaku hendak melarikan diri ke Banyuwangi Jawa Timur dengan menggunakan bus. Selanjutnya sesampainya di Banyuwangi, para terduga pelaku diduga akan kabur dengan ikut kapal ikan.
Baca Juga:UM-PTKIN 2023 Resmi Dibuka 10 April, Ini Tata Cara Pendaftarannya100 Game Offline Terbaik untuk Android, Terbaru 2023!
“Masih kita dalami untuk pemeriksaan, untuk menentukan status dari lima orang ini,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga masih melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap beberapa orang lagi yang juga diduga ikut terlibat dalam pengeroyokan tersebut.
Penangkapan 5 terduga pelaku pengeroyokan ini menambah prestasi keberhasilan tim Satreskrim Polres Pekalongan Kota karena hanya berselang sehari setelah kejadian. Belum lama ini, Satreskrim Polres Pekalongan berhasil mengungkap kasus menonjol, yakni menangkap pelaku perampokan juragan batik di Pekalongan. (way)