PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.ID – Terlibat duel maut di Pekalongan, 1 pemuda tewas akibat tusukan senjata tajam.
Seorang pemuda bernama Ferry Firmansyah (24), warga Kuripan Kidul Gg 25 RT 02 RW 04 Kelurahan Kuripan Kertoharjo, Kecamatan Pekalongan Selatan, Kota Pekalongan tewas dengan sejumlah luka tusuk di tubuhnya, pada Rabu (19/4/2023) dini hari.
Informasi yang dihimpun, korban sebelumnya terlibat perkelahian dengan dua orang di Jalan HOS Cokroaminoto, Kuripan, Pekalongan Selatan, pada Selasa malam (18/4/2023). Saat itu korban bersama seorang temannya.
Baca Juga:Majelis Pengawas Wilayah Notaris Provinsi Jawa Tengah Gelar Pembacaan Putusan Perkara NotarisHabib Luthfi Tinjau Pospam Mudik, Ini Pesan yang Disampaikan
Usai duel maut, korban sempat Kritis
Pelaku menganiaya korban menggunakan senjata tajam. Akibat kejadian duel maut itu, korban mengalami sejumlah luka tusuk di bagian dada, punggung, dan leher. Rekan korban yang bernama Miskun, juga mengalami sejumlah luka.
Setelah kejadian itu, pelaku langsung kabur meninggalkan korbannya. Korban yang tergeletak di lokasi kemudian dievakuasi ke rumah sakit Hermina. Namun sayang, keesokan harinya, nyawa Ferry tak bisa diselamatkan.
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi melalui Kapolsek Pekalongan Selatan, AKP Aries Tri Hartanto, membenarkan adanya kejadian penganiayaan tersebut.
“Tadi malam kami menerima pengaduan bahwa telah terjadi kasus penganiayaan yang mengakibatkan dua orang korban. Kemudian kita mendatangi TKP, lalu kita bawa korban ke rumah sakit terdekat yaitu RS Hermina,” kata AKP Aries, Rabu siang (19/4/2023).
AKP Aries menuturkan bahwa korban yang bernama Ferry saat dibawa ke rumah sakit kondisinya kritis. Namun kemudian korban meninggal dunia. Sedangkan satu korban lainnya masih menjalani perawatan medis.
Atas kejadian tersebut, pihaknya sudah melimpahkan kasus itu ke Satreskrim Polres Pekalongan Kota. Kasus ini masih dalam penyelidikan Satreskrim. Adapun identitas terduga pelaku sudah diketahui dan polisi masih melakukan upaya pengejaran. (way)