Ini adalah kondisi paling serius yang bisa disebabkan oleh cuaca panas. Heat stroke dapat menyebabkan kerusakan pada otak dan organ dalam tubuh lainnya, bahkan kematian.
Dampak cuaca panas terhadap tubuh ternyata cukup membahayakan. Oleh karena itu, kuasai tips cegah dehidrasi saat cuaca panas, agar tubuh tidak mengalami dehidrasi.
Tips Cegah Dehidrasi saat Cuaca Panas
Cairan tubuh memainkan peran penting bagi tubuh Anda. Mulai dari membantu kinerja jutaan sel dan organ di dalam tubuh, hingga mengendalikan suhu tubuh tetap normal.
Baca Juga:Yuk Nikmati Pantai Sealine Sigandu Batang, Liburan Lebaran Murah Meriah, Uang 100 Ribuan, Anak-anak PuasNelayan Hilang di Perairan Laut Wonokerto, 2 Hari Melaut Nasib Nelayan Belum Diketahui Keberadaanya
Semakin padat aktivitas yang Anda lakukan, kinerja organ tubuh akan semakin meningkat. Apalagi jika aktivitas tersebut Anda lakukan di bawah terik matahari yang ekstrem. Itu artinya, cairan tubuh akan berkurang dalam jumlah banyak. Supaya keseimbangan cairan tubuh tetap terjaga, Anda perlu mengganti cairan tersebut. Bila tidak, dehidrasi bisa terjadi.
Dehidrasi membuat Anda merasa sangat haus. Gejala dehidrasi lainnya, seperti mulut Anda akan terasa kering, konsentrasi bisa terganggu, dan tubuh jadi lemas. Tentunya, hal ini bisa mengganggu aktivitas Anda.
Ilustrasi cegah dehidrasi (Sumber foto: freepik.com)
Agar pekerjaan dapat berjalan lancar, Anda perlu mencegah dehidrasi di tengah aktivitas padat saat cuaca ekstrem panas. Ikuti beberapa tips cegah dehidrasi saat cuaca panas berikut ini yang dirangkum dari berbagai sumber.
- Perbanyak minum air putih
Tips cegah dehidrasi saat cuaca panas yang utama adalah perbanyak minum air. Pilihan air yang sangat bagus ketika Anda beraktivitas di bawah terik matahari, yakni air putih. Suhunya tidak boleh terlalu panas atau terlalu dingin.
Minum air panas bisa memicu keringat yang dikeluarkan tubuh semakin banyak. Sementara minum air dingin, yang dianggap sebagian besar orang adalah minuman menyegarkan saat cuaca panas, ternyata bukan pilihan yang tepat.
Saat beraktivitas, suhu tubuh akan naik. Jika Anda minum air yang dingin, tubuh akan memaksa penurunan suhu dengan cepat. Ini tidak baik untuk kesehatan. Jadi, lebih baik minum air dengan suhu normal alias sejuk untuk mencegah dehidrasi di tengah cuaca panas.