“Pelaku melarikan diri ke arah Alun-alun Kajen dan korban terus berusaha mengejar, namun belum berhasil menjangkau pelaku,” ungkap Kasi Humas.
Karena terus dikejar, tersangka terjatuh di Desa Wonosari, Karanganyar. Pelaku lantas lari meninggalkan sepeda motor menuju ke tengah perkebunan tebu. Korban berteriak “maling- maling” dan di saat yang sama ada tim Resmob Polres Pekalongan yang sedang patroli.
Setelah dilakukan pengejaran oleh tim Resmob Polres Pekalongan dibantu warga sekitar, pencuri motor ditangkap di kebun tebu di Desa Wonosari.
Baca Juga:6 Tips Mencari Kerja Menurut Ajaran Islam, Jauhi yang Haram!9 Tips Cegah Dehidrasi saat Cuaca Panas
Dari penangkapan ini, polisi berhasil mengamankan 1 unit SPM Honda Scoopy beserta kunci dan STNK-nya. Saat ini pelaku ditahan di Polres Pekalongan guna penyidikan lebih lanjut. (had)