Wuling Air Ev 2023, Mobil Listrik 4 Penumpang, Asyik untuk Shopping Ibu-ibu dan antar Anak Sekolah

026-Wuling Air ev 2023 warna Peach Pink
Wuling Air ev 2023 warna Peach Pink. (foto: wuling.id)
0 Komentar

Suspensi bagian depan menggunakan MacPherson Strut. Sementara untuk suspensi belakang memakai Multi-Link.

Dapur pacu Wuling Air ev 2023 menawarkan torsi maksimum hingga 110 Nm dan dengan kekuatan tenaga 40 HP/30 kW. Keempat ban Wuling Air ev berukuran 145/70 dengan velk berdiameter 12 inci.

Di velk depan dan belakang, pengereman tipe Long Range telah memakai tipe cakram. Sementara untuk tipe kedua Standard Range, hanya pengereman ban bagian depannya yang telah dilengkapi rem cakram. Untuk bagian belakangnya masih memakai tipe drum.

Baca Juga:Fadillah Arbi Maju ke JuniorGP 2023, Disupport Penuh oleh Astra Honda Racing TeamAstra Motor Adakan Kompetisi Safety Riding, 60 Peserta Profesional Diharapkan Hadir

3. Konfigurasi Mobil Wuling Air ev

Wuling Air ev 2023 menawarkan interior dengan konsep modern dan teknologi yang menonjolkan aspek kendaraan futuristik.

Kondisi tersebut ini didukung oleh penggunaan Intelligent Tech Dashboard di bagian depan. Menghadirkan suasana canggih melalui Integrated Floating Wide Screen.

Untuk bagian ini terdiri atas head unit yang telah dilengkapi dengan konektivitas internet. Pengguna dapat mengatur navigasi dan mengakses bermacam-macam hiburan dan perjalanan pun semakin asyik dan menyenangkan.

Dengan konfigurasi teknologi smart dan kaya fungsi serta pengaplikasian Synthetic Leather Seat di seluruh bangku baik depan maupun belakang, semakin memberikan udara nyaman selama berkendara di perjalanan.

Dari segi keamanan Wuling Air ev 2023 dibekali fitur mumpuni. Mobil canggih ini dilengkapi dengan sistem Anti Lock Brake System (ABS) dan Electronic Brake-force Distribution (EBD).

Untuk pemantauan tekanan ban, dapat dikontrol melalui fitur TPMS dan radar untuk mundur. Juga dua pengait kursi keselamatan anak ISOFIX.

4. Varian Warna Menarik Wuling Air ev

Dengan tampilan desain eksterior yang stylish dan modern, Wuling Air ev 2023 memiliki 5 pilihan warna spesial. Terdiri dari Pristine White, Avocado Green, Lemon Yellow, Peach Pink, dan Galaxy Blue.

Baca Juga:5 Tahapan Design Thinking untuk Membuat Media Pembelajaran Bermakna348 Bengkel Resmi Ahass Honda Siap untuk Menservis agar Motor Anda Kembali Greng

5. Harga Wuling Air ev

Mobil Wuling Air ev 2023 yang telah disupport beragam fitur canggih dan spek unik tersedia dengan harga OTR Jakarta 243 juta rupiah untuk varian Air ev Standard Range sementra yang kedua ditawarkan dengan harga 299 juta rupiah untuk varian Air ev Long Range.

0 Komentar