Jembatan Pait di Pantura Pekalongan Rusak, Ada Lobang 10 Cm dan Retak-retak, Satlantas Polres Pekalongan Lakukan Rekayasa Lalulintas agar Pengendara Aman

jembatan pait di pantura pekalongan rusak
Jembatan Pait di jalur Pantura Kabupaten Pekalongan mengalami kerusakan di beberapa titik. (Hadi Waluyo)
0 Komentar

Dikatakan, meski ada kerusakan di Jembatan pait, kondisi arus lalu lintas masih lancar. Namun jika tidak ada pengaturan atau rekayasa, lobang di jembatan itu bisa membahayakan masyarakat yang melintas.

“Kami imbau masyarakat yang akan melintas ke arah Jakarta untuk berhati-hati saat melintasi jembatan tersebut dan mematuhi rambu-rambu ataupun imbauan dari petugas,” pesan dia.

Sementara itu, Yoga Adi (27), pengguna jalan, mengatakan, sambungan jembatan yang lepas dan berlobang itu sangat membahayakan pengguna jalan, terutama ketika malam hari.

Baca Juga:Haikal Tour Cabang Pekalongan Berangkatkan 45 Jamaah Umroh Syawal 2023, Berpusat di JakartaKPUD Kabupaten Pekalongan Verifikasi Administrasi Berkas Bacaleg Hingga 25 Juni 2023, Parpol akan Diminta Melengkapi Berkas yang Kurang

“Saya sering melintas di jembatan ini. Sambungan di tengah-tengah jembatan sudah tidak ada dan lobangnya juga dalam. Jadi, sangat membahayakan pengendara jalan yang melintas di jembatan ini,” katanya.

Ia meminta kepada instansi terkait untuk segera memperbaiki jembatan tersebut. Karena, jembatan tersebut berada di jalan nasional. “Jembatan ini berada di Pantura Pekalongan. Jika tidak diperbaiki, takutnya ada kecelakaan karena ada besi yang mencuat dan juga sudah retak-retak,” tandasnya. (had)

Laman:

1 2
0 Komentar