RADARPEKALONGAN.ID- Tips merawat kandang hewan peliharaan. Salah satu hal yang menyenangkan adalah memiliki hewan peliharaan.
Selain dapat dijadikan sebagai hiburan kehadiran hewan peliharaan juga mampu membawa keceriaan tersendiri bagi setiap pemiliknya.
Nah salah satu hal yang harus diperhatikan ketika memutuskan untuk memelihara hewan peliharaan adalah kandangnya.
Baca Juga:4 Zodiak yang Memiliki Selera TinggiSpesifikasi Iphone 14 Pro
Sebab kandang sangatlah penting untuk kenyamaan seekor hewan peliharaan yang kamu miliki agar hewan peliharaanmu merasa nyaman ketika berada didalam kandang.
Buat kamu nih yang mungkin memiliki keinginan untuk mengadopsi hewan peliharaan alangkah lebih baiknya kamu tahu terlebih dahulu mengenai 7 tips merawat kandang hewan peliharaan yang perlu kamu ketahui.
1. Kebersihan
Kebersihan kandang (freepik)
Tips merawat kandang hewan peliharaan yang pertama adalah harus memperhatikan sektor kebersihan kandang tersebut.
Sebab kandang yang bersih akan membuat hewan peliharaanmu menjadi nyaman ketika berada didalam kandang.
Selain itu juga tidak menimbulkan bau tidak sedap, kuman dan juga penyakit tak hanya itu saja ketika mengajak mereka bermain juga tidak menjadikanmu risih.
2. Ventilasi cukup
Tidak hanya rumah saja yang harus memiliki ventilasi kandang juga demikian dan perlu untuk diperhatikan.
Ini dilakukan agar sirkulasi udara didalam kandang lancar dan tidak menjadikan kandang menjadi lembab dan tidak mudah terkena jamur.
Baca Juga:Spesifikasi Honda Jazz RS CVT 201710 HP yang Paling Susah Diservis
Kamu bisa mencobanya dengan meletakkan kandang ditempat yang agak terbuka dan memberikannya lubang supaya udaranya bisa bergantian masuk.
3. Ruang yang memadai
Kandang luas (freepik)
Tips merawat kandang hewan peliharaan yang selanjutnya adalah memastikan kandang hewan peliharaanmu memiliki ruang yang memadai.
Sebab dengan ruang yang memadai akan menjadikan hewan peliharaanmu lebih mudah untuk bermain dan bergerak didalam kandang.
Dan jika kandangnya terlalu sempit akan menjadikan hewan peliharaanmu menjadi kesulitan untuk bergerak.
Nah akibat dari hal tersebut adalah dapat menimbulkan rasa bosan bahkan menyebabkan sakit pada tubuh mereka.
Kamu juga harus lebih sering mengeceknya sebab jika hewanmu bertambah besar maka kamu juga harus memperbesar kandangnya.