Sejatinya, jika kita bersyukur dan menerima atas segala sesuatu yang terjadi ke kehidupan kita maka semesta akan memberikan kenikmatan yang lebih dari apa yang sekarang kamu dapatkan. Antara masalah dan kebahagiaan semuanya datang silih berganti, ada kalanya kita bahagia dan ada kalanya kita sedih.
Terkadang kita diberikan kenikmatan yang lebih atau malah kekurangan. Kehidupan seperti roda yang berputar, kita tidak boleh terus-terusan merasa nyaman dan aman ataupun kita juga tidak boleh berlarut dalam kesedihan.
Ketika kamu menjadi manusia yang pandai bersyukur maka apapun yang kamu alami atau yang kamu dapatkan, kamu akan selalu merasa bahagia atas apa yang terjadi di kehidupan kamu.
Baca Juga:Susah Tidur? Berikut 5 Cara Mengatasi Insomnia yang Sangat Ampuh!Halo Effect dan 2 Manfaatnya dalam Dunia Kerja
3. Jauhi rasa iri
Cara agar hidup tenang selanjutnta adalah dengan menjauhi rasa iri. Dilansir dari fimela, terkadang ketika kita suka membanding-bandingkan diri orang lain membuat kita mudah untuk merasa iri dan dengki.
Dengan membanding-bandingkan diri kita kepada orang lain maka kita tidak pernah akan merasa cukup atas apa yang kita raih dan miliki. Penting halnya untuk fokus kepada tujuan hidup yang kita miliki untuk semakin dekat dengan kesuksesan yang telah direncanakan.
4. Kamu harus bisa menyaring omongan orang lain
Mendengarkan omongan orang lain memang perlu dilakukan untuk dapat introspeksi diri. Tetapi kamu juga harus bisa menyaring atau memfilter segala omongan orang lain terhadapmu. Karena tidak semua omongan orang lain yang ditujukan kepada diri kita memiliki tujuan yang baik, adakalanya mereka hanya ingin menjatuhkan kita dengan perkataan mereka.
5. Senyum
Cara agar hidup tenang berikutnya adalah dengan senyum. Senyum yang kamu lakukan dapat menyebarkan energi positif kepada orang lain. orang yang mudah senyum akan cenderung mendapatkan banyak teman. Selain itu kebahagiaan yang diawali dengan senyum akan menularkan kebahagiaan ke orang lain pula.
6. Olahraga
Ketika kamu mendengar olahraga apa yang kamu pikirkan? Apakah olahraga di tempat gym dan angkat-angkat berat? Padahal olahraga yang ringan pun juga dapat menimbulkan efek yang positif untuk tubuh.