RADARPEKALONGAN.ID – Olahraga berkuda merupakan salah satu olahraga yang mampu meningkatkan kekuatan hampir pada semua otot tubuh serta olahraga ini dipercaya memiliki manfaat yang besar untuk menyehatkan jantung.
Tak hanya itu, dengan berinteraksi secara langsung dengan kuda dapat memberikan efek terapeutik yang bermanfaat untuk kesehatan.
Olahraga berkuda merupakan olahraga yang amat disukai Kendall Jenner. Kendall Jenner merupakan model papan atas asal Amerika Serikat serta memiliki predikat model wanita yang paling mahal di dunia.
Baca Juga:Ini 6 Rahasia Awet Muda dan Kulit Glowing ala Song Hye Kyo, Menyesal jika Tak Diterapkan!5 Cara Berdamai dengan Diri Sendiri, Wajib Diterapkan untuk Kehidupan yang Lebih Bahagia
Olahraga berkuda mungkin tidak begitu populer di Indonesia. Meski begitu, olahraga ini sebenarnya mampu memberikan beragam manfaat yang ajaib untuk kesehatan baik berupa kesehatan fisik ataupun mental.
Mungkin bagi orang awam akan bertanya-tanya apa sih kira-kira manfaat dari olahraga kesukaan Kendall jenner ini?
Lebih dari sekadar menunggangi kuda, berkuda sebenarnya merupakan salah satu olahraga yang cukup menantang adrenalin dan secara fisik serta mampu memberikan efek terapeutik. Sehingga, olahraga ini sangat baik untuk kesehatan seseorang secara keseluruhan kesehatan. Baik kesehatan fisik dan pada kesehatan mental.
Beragam manfaat olahraga berkuda untuk kesehatan mental
Selain memiliki berbagai manfaat yang baik untuk kesehatan fisik ternyata olahraga ini juga memiliki beragam manfaat yang ajaib untuk kesehatan mental:
1. Mampu mengurangi stres
Dilansir dari laman halodoc, manfaat olahraga berkuda untuk kesehatan mental yang pertama adalah mampu mengurangi stres. Berkuda memungkinkan kamu untuk dapat beristirahat sejenak dari keseharian yang mampu membuat stres dan juga merasakan udara yang segar.
Dengan menghabiskan waktu dengan hewan kuda serta berolahraga, hal ini memiliki manfaat dalam melepaskan hormon yang disebut dengan hormon serotonin yang mampu meningkatkan suasana hati dan dapat mengurangi stres.
2. Mampu memberikan efek terapeutik
Berinteraksi dengan hewan kuda juga diketahui mempunyai manfaat terapeutik. Hal ini mampu menyebabkan munculnya suatu pengobatan yang disebut dengan Equine Assisted Therapy atau yang disingkat dengan EAT.
Baca Juga:Karakter Positif dan 4 Tanda Kamu Adalah Seseorang yang Memiliki Aura PositifSocial Butterfly dan 4 Sisi Positif yang Menguntungkan
Manfaat dari kegiatan ini untuk kesehatan mental adalah olahraga jenis ini secara langsung dapat membantu mengobati mereka yang menjadi penderita attention deficit disorder atau yang lebih dikenal di dunia psikologi dengan ADD, kecemasan, autism, demensia, depresi, hingga berbagai kondisi kesehatan mental yang lainnya.