Spesifikasi Nokia C31, Harga Cuma Rp 1,6 Jutaan

Nokia C31
0 Komentar

Polikarbonat lebih tahan banting jika dibandingkan dengan dua material lain yang disebutkan. Selain materialnya yang oke, Nokia C31 mengantongi sertifikasi IP52.

Sertifikasi tersebut merupakan jaminan bahwa HP ini akan baik-baik saja saat kemasukan debu. Ia juga tetap normal beroperasi ketika terkena percikan air, misalnya saat hujan.

Adapun bodi Nokia C31 memiliki dimensi yang masih tergolong wajar, yakni 169.2 x 77.98 x 8.55 mm berikut bobot 200 gram. HP ini tersedia dalam tiga pilihan warna: Charcoal, Cyan, Mint. Semua pilihan warna memiliki karakter matte, sehingga penutup belakang ponsel tidak silau dan tidak licin.

Varian Memori dan RAM

Baca Juga:Seleksi O2SN Cabang Dinas Pendidikan Wilayah XII Provinsi Jateng Pertandingkan 5 Cabang Olahraga5 HP Xiaomi Harga 1 Jutaan, Ada Redmi A, Redmi 9 dan Redmi 10

Ada tiga konfigurasi memori buat Nokia C31, yakni 3/32 GB, 4/64 GB, serta 4/128 GB. Varian dengan RAM 4 GB tentu lebih menarik karena kemampuan multitasking-nya lebih oke.

Sementara itu, penyimpanan internal 64 GB jadi batas aman saat pengguna hendak memasang berbagai macam aplikasi dan gim. Bahkan koleksi foto, film, dan lain sebagainya bisa pula ditampung.

Andai masih kurang, Nokia C31 punya slot microSD yang bisa dipasangi kartu memori sampai 256 GB. Kalau buat film saja, 256 GB bisa muat sampai ratusan judul.

Kapasitas Baterai Besar

Nokia C31 mempunyai baterai dengan kapasitas yang cukup besar. Kapasitasnya mencapai 5050 mAh, sesuai dengan standar masa kini di angka 4000 mAh ke atas. Kalau untuk pemakaian normal, ponsel dengan baterai 5000 mAh secara teori bisa tahan sehari penuh.

Namun, HMD Global mengeklaim, HP ini bisa tahan hingga 3 hari! Klaim ini berdasarkan pengujian di kondisi nyata. Dalam pengujian yang dilakukan HMD Global, HP dipakai selama 5 jam setiap hari di lingkungan indoor. Malam hari HP tidak digunakan.

Materi pengujiannya adalah dipakai untuk berbagai aktivitas. Mulai dari main gim, streaming video, telepon, mengirim SMS, browsing, dan main medsos.

Itulah beberapa informasi dan spesifikasi Nokia C31 beserta harganya, semoga bermanfaat.

0 Komentar