4. Satu set pakaian dalam
Tidak perlu malu untuk memberikan satu set pakaian dalam, kamu bisa menyusunnya dengan bentuk yang cantik dan menarik untuk diberikan pada pasanganmu.
5. Tas dan sepatu
Seserahan lamaran sederhana selanjutnya adalah tas dan sepatu, alasan menjadikan tas dan sepatu sebagai hantaran adalah karena tidak terlalu repot untuk menghiasnya terlalu banyak dekorasi.
Kamu cukup menggunakan kotak acrylic yang diberi tambahan bunga dipinggirannya dan tampilannya pun akan nambah cantik.
Baca Juga:5 Zodiak yang Sering Gonta-Ganti Pasangan2 Cara Mengecek Porsi Keberangkatan Haji 2023
6. Satu set make up
Salah satu hal yang dapat menyenangkan seorang wanita adalah dengan memberikannya satu set make up, apalagi make up yang digunakan merupakan make up sehari-hari yang biasa dipakai.
Sebelumnya kamu perlu diskusi terlebih dahulu kepada calon istrimu mengenai make up apa yang dibutuhkan dan harus dibeli, dan yang terpenting adalah menyesuaikan budget yang ada.
7. Satu set skincare
Seserahan lamaran sederhana selanjutnya adalah satu set skincare, sama dengan make up ketika akan memberikan satu set skincare kamu juga perlu berdiskusi terlebih dahulu kepada calon istrimu.
Sebab nantinya dia yang akan memakai selain itu juga dia sudah memiliki list skincare yang biasa dipakai untuk sehari-hari.
8. Perlengkapan tidur
Salah satu hal yang dapat dijadikan seserahan lamaran adalah perlengkapan tidur yang berisi piyama couple, lingerie, selimut ataupun sprei.
Kamu bisa memilih bahan yang lembut dan juga memiliki kualitas tinggi agar nyaman ketika digunakan nantinya ketika tidur bersama.
9. Perlengkapan ibadah
Seserahan lamaran sederhana selanjutnya adalah perlengkapan ibadah yang dapat dijadikan sebagai seserahan.
Baca Juga:Fitur Unggulan dan Teknologi Hybrid Yaris Cross 20233 Tips Healing Murah dan Hemat, Wajib Kamu Coba!
Namun ketika memberikan seserahan ini tidak boleh hanya sebatas simbolis saja, sebab jika kamu memberikan perlengkapan ibadah tandanya kamu harus siap membimbing dan juga selalu mengajak dan menuntunnya ketika beribadah.
Itulah rekomendasi seserahan lamaran sederhana yang perlu kamu bawa untuk diberikan kepada calon istrimu, dan yang perlu diingat sesuaikan dengan budget dan juga kebutuhan yang akan dibutuhkan, semoga bermanfaat.(*)
Sumber foto : instagram