Smooth motor listrik hadir dengan sistem battery Swap yang hanya perlu waktu 9 detik untuk menggantinya. Dengan baterai lithium ION 64V, Motor listrik ini dapat melaju dengan kecepatan maksimal hingga 60 km/jam dan menempuh jarak hingga 60 km.
Keunggulan motor listrik Smooth Tempur ini yakni memiliki lampu LED berwarna putih dan tampilan LCD pada layar speedometer yang menambah kesan modern.
Smooth Tempur ini dibanderol dengan harga Rp 18,5 juta dan setelah mendapat subsidi menjadi Rp 11,5 juta saja.
Baca Juga:Wajib Baca! 10 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Itel S23Kelebihan dan Kekurangan Itel S23 yang Perlu Anda Ketahui, Apakah HP Murah ini Layak Dibeli?
4. Smoot Zuzu
Motor listrik ini didukung dengan motor sebesar 1500 watt yang diklaim bisa digunakan hingga jarak 60 km sekali pengisian baterai.
Kemudian untuk baterai yang digunakan berkapasitas 64 volt 21,5 ampere dan sistem pengisian baterai menggunakan sistem swap.
Smoot zuzu, motor listrik bersubsidi terbaik dengan desain mirip vespa. (Foto: smoot)
Motor listrik satu ini tampil dengan desain yang mirip dengan Vespa S dan Vespa Sprint membuatnya semakin menarik untuk dimiliki. Selain itu, Motor listrik ini juga memiliki banyak varian warna.
Smoot Zuzu memiliki harga yang cukup terjangkau yakni Rp 19,9 juta dan medapat subsidi menjadi Rp 12,9 juta. Hal itu membuat Smart susu menjadi salah satu pilihan kendaraan listrik yang menarik dan ramah lingkungan.
5. Volta 401
Volta 401 adalah motor listrik hasil rakitan pabrikan dalam negri yang berbasis di Semarang, Jawa Tengah. Motor listrik ini dapat mencapai kecepatan maksimal hingga 55 km/jam dan jarak tempuhnya hingga 55 km.
Motor listrik ini menggunakan baterai 60 volt 20 ampere, serta motor bertenaga 1.500 watt. Volta 401 dibandrol dengan harga yang sangat terjangkau yakni Rp 16,95 juta dan subsidi menjadi Rp 9,95 juta.
Baca Juga:Inilah 5 Smartwatch Murah Terbaik di Bawah 500 Ribu Tahun 202310 Rekomendasi Sepeda Listrik Murah Terbaik 2023
6. Selis E-Max
Selis E-Max ini adalah termasuk juga motor listrik buatan Indonesia. Selis E-Max menawarkan performa dan kenyamanan saat berkendara. Motor listrik ini ditenagai oleh motor listrik 1.200 watt.
Untuk baterai sendiri memiliki spesifikasi 60 volt 20 ampere. Selis E-Max dapat melaju dengan kecepatan maksimal 50 km/jam.
Motor listrik ini mampu menempuh jarak hingga 40 km dalam satu kali pengisian baterai. Selain itu, motor listrik ini juga dilengkapi dengan fitur-fitur seperti layar LCD dan sudah menggunakan lampu LED yang membuat pengguna dapat mengontrol motor dengan jelas dan mudah.