Calon Pembeli, Ini Kelebihan dan Kekurangan Nokia 2780 Flip yang Perlu Diketahui

kekurangan Nokia 2780 Flip
ilustrasi Nokia 2780 Flip (foto/capture Nokia)
0 Komentar

2. Masa Baterai Singkat

Nokia 2780 Flip memiliki baterai Li-Ion removeable dengan kapasitas 1450 mAh dan fitur fast chargingnya. Namun kapasitas baterai tersebut menjadi kekurangan Nokia 2780 Flip karena terhitung masih sangat kecil jika bersanding dengan kemampuan kualitas panggilan suara keren melalui LTE tadi.

Sementara jika menggunakan jaringan 3G, baterai masih bisa bertahan hingga 7 jam. Tapi sebagai pengguna tentunya kita tidak akan melakukan panggilan selama itu bukan? Bisa panas kuping kita.

Tapi tenang saja, jikalau nanti kamu membeli Nokia 2780 Flip dan kemudian kualitas baterai berkurang karena terlalu sering melakukan panggilan melalui LTE, kamu masih bisa mengganti baterai secara mandiri.

Baca Juga:Murah! HP Nokia Flip 2780 Tampil Memukau dengan Harga 1 JutaanBikin Ngiler! Berikut 8 Jajan Wungkusan Khas Batang yang Wajib Kamu Coba

Yap, hal ini memungkinkan karena tidak seperti smartphone kebanyakan, ponsel flip ini masih memakai baterai removeable bukan baterai tanam. Jadi, ini bukan bagian dari kekurangan Nokia 2780 Flip, kan?

tampak belakang Nokia 2780 Flip warna merah (foto/capture Nokia)

3. Hanya Memiliki Satu Kamera

Salah satu kekurangan Nokia 2780 Flip adalah tidak memiliki fitur kamera selfie atau kamera depan. Jika kamu menginginkan smartphone untuk memenuhi kebutuhan foto terlebih selfie, HP ini kurang mendukung.

Kamera belakangnya memiliki sensor 5 MP dan LED flash, jadi kamu tidak bisa mengandalkannya untuk mendapat kualitas gambar dan video yang bagus. Tapi untuk sekedar mengabadikan momen, kamera Nokia 2780 Flip masih layak digunakan.

4. Memori dan Penyimpanan Besar

Dengan dibandrol harga 1,4 jutaan, Nokia 2780 Flip sudah memiliki RAM sebesar 4 GB dengan penyimpanan internal 512 MB. Kamu juga masih bisa menggunakan memori tambahan dengan kartu microSD yang mendukung penyimpanan hingga 32 GB.

Tentunya angka ini bukan jumlah kapasitas penyimpanan yang kecil. Kamu bisa mengunduh dan banyak file di HP ini. Selain itu, Nokia 2780 Flip juga mengeklaim bahwa buku teleponnya mendukung untuk menyimpan 1.000 kontak.

Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan Nokia 2780 Flip yang bisa kamu jadikan pertimbangan saat akan membelinya. Pastikan spesifikasi yang kamu butuhkan ada di pilihan HP-mu ya. (*)

0 Komentar