Kamu bisa menggunakan dua lembar kapas yang sudah direndam. Kemudian letakkan di bawah mata dan diamkan selama 5 menit. Lakukan dengan teratur hingga bengkak mulai berkurang.
5. Hindari Tanda Penuaan Dini
Khasiat air mawar untuk wajah dan kesehatan yaitu menghindari tanda penuaan dini. Hal ini dikarenakan ekstrak dari bunga cantik ini mampu menenangkan kulit yang teriritasi dan mencegah munculnya kerutan. Namun, untuk mendapatkan manfaat ini kamu perlu melakukannya dengan teratur.
Selain cegah tanda penuaan dini, viva air mawar juga efektif dalam menjaga elastisitas kulit. Sebab, terdapat kandungan ekstrak sunflower yang dipercaya efektif meningkatkan elastisitas kulit. Sifat anti inflamasi dan anti bakterinya juga mampu menghilangkan minyak hingga kotoran dari kulit secara maksimal.
Baca Juga:6 Warna Lipstik Wardah untuk Bibir Hitam, Murah Banget Lho!6 Produk untuk Mengecilkan Pori-pori Wajah, Rahasia Glowing Para Sultan!
6. Redakan Sakit Tenggorokan
Cuaca panas tentu sangat menarik sebagian orang untuk menikmati segelas air dingin. Padahal, cara ini justru memicu terjadinya sakit tenggorokan.
Nah, jika kamu tengah megalamiya, kamu bisa menggunakan air mawar murni untuk mengatasinya. Diketahui, terdapat kandungan antiseptik serta antibakteri yang ampuh mengobati penyakit ini.
7. Sembuhkan Luka Bakar
Khasiat air mawar untuk wajah dan kesehatan yang tidak boleh kamu abaikan selanjutnya adalah menyembuhkan luka bakar. Diketahui bunga satu ini memiliki sifat antibakteri serta antiseptik yang mempercepat penyembuhan luka bakar.
Selain itu, jika kamu teratur menggunakan kandungan di dalam bunga mawar bisa membersihkan hingga melawan infeksi pada luka bakar.
8. Obati Sakit Kepala
Siapa nih yang sering menderita sakit kepala? Selain minum obat, kamu juga bisa menggunakan bahan alami ini sebagai penggantinya.
Adanya sifat antidepresan dalam estrak mawar mampu mengurangi sakit kepala yang tengah kamu alami. Caranya dengan mengobras kain kedalam air mawar kemudian tempelkan ke kepala dan diamkan selama 45 menit. Mudah bukan?