RADARPEKALONGAN.ID – Tidak perlu galau memikirkan wajah kusam, ada beberapa merk facial wash yang bikin wajah glowing seketika. Bahkan hanya dalam satu kali pemakaian saja, kabarnya merk ini mampu membuat kusam di wajahmu hilang.
Wajah kusam menjadi masalah andalan untuk kita yang punya mobilitas tinggi. Banyak kotoran dan polutan yang mengendap di pori-pori kulit sehingga wajah pun tampak kusam.
Untuk menghilangkan kusam dan memiliki wajah glowing, beberapa cara mungkin sudah kita lakukan namun belum menunjukkan hasil yang maksimal.
Baca Juga:Ini Dia 7 Sabun Cuci Muka Untuk Wajah Kusam, Siap-Siap Sambut Glowing di Depan MataSinopsis King The Land, Drakor Komedi Romantis Terbaru Tayang di Netflix 17 Juni Mendatang
Nah untuk itu, ada baiknya kamu ikuti artikel ini sampai selesai karena akan memberikan rekomendasi beberapa merk facial wash yang bikin wajah glowing.
1. Pond’s Instabright Tone Up Facial Foam
ilustrasi produk/tokopedia
Facial foam dari Pond’s ini memiliki kandungan milk essence dan whitening ingredients. Kandungan tersebut membuatnya menjadi salah satu merk facial wash yang bikin wajah glowing.
Produk ini dinilai mampu membuat wajah cerah seketika. Ia memberikan efek tone-up atau mencerahkan wajah dalam sekali coba. Menarik, bukan?
Pond’s Instabright Tone Up Facial akan mengurangi kilap karena minyak, mengangkat kotoran yang menjadi penyebab kusam, juga membuat kulitmu terasa halus.
Dengan harga 37 ribuan saja, kamu bisa segera membuktikan efek tone-up yang dijanjikan merk facial wash ini.
2. Skintific Low pH Cleanser
ilustrasi produk/tokopedia
Merk facial wash yang bikin wajah glowing selanjutnya adalah Skintific Low pH Cleanser. Produk ini direkomendasikan untuk kulit sensitif.
Skintific Low pH Cleanser memiliki pH yang seimbang sehingga sangat amat digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk jika kulitmu sensitif.
Baca Juga:Batik Casual Wanita Bikin Kamu Tampil Cantik dan Menarik , Begini 6 Model yang Cocok Dipakai Sehari-HariHarga Sampai Jutaan! Ini Dia 4 Varian Batik Agar Tampil Modis dan Menarik
Selain itu, kandungan extra mild cleansing agent yang ada di dalamnya mampu membersihkan kulit sensitif dari sebum dan kotoran yang ada.
Produk ini dijual dengan harga 119 ribu rupiah, namun tidak ada pilihan variasi ukuran. Jadi kamu harus siap dengan resiko saat membelinya ya.
3. Kleveru Sea Buckthorn Cleansing Gel
Kalau kamu punya keluhan dengan wajah yang memiliki bekas jerawat yang tak kunjung pudar, cleansing gel dari Kleveru ini mungkin bisa kamu pertimbangkan.