RADARPEKALONGAN.ID – Saat ini hampir semua orang sudah menggunakan skincare. Namun masih ada kesalahan saat memakai skincare yang sering disepelekan loh.
Kesalahan saat memakai skincare ini akan membuat kerja skincare di kulit tidak maksimal.
Sayangnya kesalahan saat memakai skincare karena sifatnya yang dianggap hal kecil menjadikan masih banyak orang-orang yang melakukannya.
Baca Juga:4 Cara Pakai Cushion Supaya tidak Dempul dan Terlihat Cantik Natural3 Kesalahan Make Up Bagi Pemula yang Sering Diabaikan
Berikut ini beberapa kesalahan saat memakai skincare yang wajib untuk kalian pahami sehingga bisa tahu bagaimana cara memakai skincare yang benar:
1. Langsung Tidur
Kesalahan saat memakai skincare yang pertama adalah dengan memilih langsung tidur saat skincare malam baru diaplikasikan ke wajah.
Hal tersebut jelas salah karena skincare belum menyerap sepenuhnya ke dala kulit.
Usahakan memakai skincare paling tidak satu jam sebelum tidur sehingga kandungan yang ada di dalam skincare sudah menyerap ke kulit.
Memilih langsung tidur setelah menggunakan skincare malam hanya akan membuat skincare justru menempel pada bantal.
2. Menggunakan Moisturizer di Kulit Kering
Memang fungsi moisturizer adalah untuk melembabkan dan mencegah kulit supaya tidak kering.
Akan tetapi bukan berarti moisturizer diaplikasikan saat kondisi kulit wajah sudah benar-benar kering yaa.
Baca Juga:3 Penyebab Pori-pori Besar di Wajah dan Cara Penanganannya yang Wajib Kamu Ketahui3 Penyebab Jerawat Susah Hilang: Awas Jangan Remehkan Kebiasaan Berikut Ini
Sebaiknya saat kulit wajah dalam keadaan kering, sebelum menggunakan moisturizer untuk mencuci muka terlebih dahulu supaya kulit menjadi lebih lembab.
Hal itu disebabkan karena moisturizer mengandung humectant yang baru akan bekerja maksimal saat kulit dalam keadaan lembab.
3. Tidak Memberi Jeda
Pernahkah kalian terpikir untuk memberikan jeda saat layering menggunakan skincare.
Contohnya seperti saat menggunakan toner kemudian moisturizer dan seterusnya?
Kesalahan pengguna skincare dengan tidak memberi jeda antar produk adalah hal yang paling sering dilakukan.
Sebaiknya saat menggunakan produk skincare diberikan jeda antara 30 detik sampai 1 menit untuk kemudian menggunakan produk selanjutnya.
Contohnya saat menggunakan toner, diamkan dulu 30 detik kemudian baru berlanjut melapisinya dengan essence atau serum. Begitupun seterusnya.
Pemberian jeda dilakukan supaya masing-masing produk bisa terlebih dahulu meresap secara maksimal.
Sumber foto: Freepik