BB Auto Naik! Ini 5 Makanan Sehat Penambah Berat Badan yang Mudah Didapatkan

Makanan Sehat Penambah Berat Badan
ilustrasi perubahan berat badan/youtube
0 Komentar

RADARPEKALONGAN.ID – Tidak hanya orang dengan berat badan berlebih saja yang rentan terhadap penyakit, orang-orang yang berat badannya tidak ideal juga terancam hal yang sama.

Menambah berat badan pun tidak bisa dilakukan dengan mudah. Namun untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan tersebut, kamu perlu tau makanan sehat penambah berat badan.

Ini perlu dilakukan karena jika usaha menambah berat badan dilakukan dengan sembarang, kesehatan tubuh justru akan terancam. Misal dengan konsumsi nasi berlebih dan tidak terkontrol.

Baca Juga:Merasa Mudah Sakit? Nih 8 Menu Makanan Sehat dan Bergizi Agar Lebih Kebal dari PenyakitCegah Sakit dengan 7 Jenis Makanan Sehat yang Bisa Dikonsumsi Setiap Hari

Daftar Makanan Sehat Penambah Berat Badan

Berikut sederet makanan sehat penambah berat badan yang perlu kamu tahu. Kamu bisa menjadikan beberapa makanan ini camilan atau menu setiap hari.

1. Alpukat

alpukat/pixabay

Makanan sehat penambah berat badan yang pertama adalah buah alpukat. Buah ini memiliki kandungan kalori yang tinggi dan asam lemak tak jenuh tunggal.

Dalam satu buah alpukat terdapat sekitar 200 kalori. Untuk menambah berat badan secara signifikan, kamu bisa mengonsumsi buah alpukat setiap hari.

Tidak cukup kalori saja, alpukat juga memiliki kandungan yang kaya manfaat bagi tubuh. Mulai dari kalium, vitamin K, sampai serat yang bisa membantu penyerapan nutrisi makanan dan baik untuk pencernaan.

2. Kentang

Jika kamu sering melihat orang diet memilih kentang dibanding nasi, ini karena kandungan yang terdapat dalam kentang lebih baik dibanding nasi.

Kentang memiliki kandungan gula yang lebih rendah jika dibandingkan nasi. Namun kandungan seratnya justru lebih tinggi jika dibandingkan dengan nasi.

Kentang bisa kamu jadikan sebagai makanan sehat penambah berat badan karena bisa meningkatkan pertumbuhan jaringan otot.

Baca Juga:Hectic Jangan Sampai Sakit, Lakukan 7 Kiat Makan Sehat Ini Saat Kesibukan Melanda6 Masker untuk Mengatasi Wajah Kusam, Atasi Sumber Masalah Wujudkan Glowing Permanen

Jika kamu tidak menyukai rasa kentang yang tidak terlalu manis, kamu bisa memakan kentang dengan kreasi masakan sehat lain juga kok.

3. Susu Full Cream

seorang anak minum susu/pexels

Di dalam susu full cream, terdapat kandungan protein, karbohidrat, dan lemak yang bisa untuk menambah berat badan.

Ada juga kandungan vitamin dan kalium yang baik untuk tubuh pada jenis makanan sehat penambah berat badan yang satu ini.

0 Komentar