Untuk harganya sendiri tergolong sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp 70 jutaan saja, untuk yang keluaran pertama yaitu tahun 2013.
3. Toyota Agya
Mobil kecil murah dan irit selanjutnya adalah Toyota Agya, mobil ini juga menjadi salah satu mobil terlaris di Indonesia, ini dikarenakan harga baru yang ditawarkan untuk mobil ini cukup terjangkau, sehingga semua orang bisa membeli mobil ini.
Toyota Agya sendiri merupakan kembaran dari Daihatsu Ayla, namun memang sengaja dibuat berbeda, baik secara eksterior maupun interior hingga fitur yang ditawarkan.
Baca Juga:Fitur Melimpah Harga Murah, Inilah Mobil Kecil Daihatsu Ayla, Harganya Mulai Rp 100 Jutaan!Wajah Bruntusan Pakai Saja 5 Produk Facial Wardah Ini, Aman dan Murah Harganya Mulai 19 Ribuan!
Untuk Toyota Agya sendiri tampil dengan wajah yang lebih agresif dengan adanya garis grill yang tentunya dibuat berbeda, selain itu juga sudah dilengkapi dengan side skirt dan juga list body.
Pada sektor mesinnya sendiri memiliki mesin 3NR-VE 4 silinder segaris DOHC dual VVT-I yang memiliki kapasitas mesin sebesar 1.197 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 88 horse power pada putaran mesin 6.000 rpm dan torsi puncak mencapai 108 Nm pada 4.200 rpm.
Itulah sederet rekomendasi mobil kecil murah dan irit yang perlu kamu ketahui.(*)
Sumber foto : instagram