RADARPEKALONGAN.ID – Kamu kesusahan dalam menghitamkan rambut beruban? Sudah mencoba berbagai cara sampai menggunakan cat rambut masih saja rambut putih tersebut tetap muncul?
Tenang, jangan khawatir dulu karena di bawah ini ada beberapa cara menghitamkan rambut beruban yang paling ampuh tapi masih jarang diketahui banyak orang.
Uban merupakan salah satu hal yang alami dan pasti dialami oleh semua orang ketika mereka menua. Sel pigmen pada folikel rambut ini menjadi perlahan kian berkurang.
Baca Juga:Mulai dari 7 Ribuan Aja! Ini 4 Shampo Penghilang Uban Terbaik, Hasil Langsung Terlihat Dalam 10 Menit, Pasti Hitam PermanenSemua Bahan Ada di Rumah! Ini 6 Cara Menghilangkan Uban secara Permanen Tradisional yang Aman, Pasti Murahnya
Ketika hanya ada sedikit sel pigmen, maka batang rambut tidak lagi dapat mengandung melanin. Namun memang pada kasusu-kasus tertentu, uban dapat muncul secara lebih cepat.
Ada beberapa cara menghitamkan rambut beruban yang dapat kamu coba. Tak hanya dapat menghitamkan rambut beruban, pada beberapa bahan alami, juga ada beberapa kandungan anti oksidan dan kandungan vitamin yang dapat memberikan nutrisi yang ekstra dan dibutuhkan oleh rambut.
1. Henna
Cara menghitamkan rambut beruban dengan bahan-bahan alami yakni Henna. Henna sendiri merupakan pewarna alami yang berasal dari daun pohon hina atau pacar yang juga memiliki nama latin Lawsonia Inermis yang dapat tumbuh pada dataran Asia dan Timur tengah.
Daun henna ini umumnya sudah berupa bubuk supaya lebih mudah dan praktis untuk kamu gunakan.
Meskipun terbuat dari bahan-bahan yang alami, warna dari daun henna ini juga pekat dan tidak kalah dari cat rambut yang biasa.
Selain mampu menghitamkan rambut beruban, henna ini juga mampu melembutkan rambut kamu. Sehingga kamu tak perlu khawatir bahwa rambut akan menjadi kering dan rusak seperti ketika kamu menggunakan cat rambut.
2. Telur dan minyak wijen
Cara menghitamkan rambut beruban dengan bahan-bahan alami yakni dengan menggunakan telur dan minyak wijen. Tentu kedua bahan ini dapat kamu temukan pada rak dapur, kamu juga dapat menggunakan bahan-bahan yang alami untuk perawatan rambut kamu yakni minyak wijen.