RADARPEKALONGAN.ID – Minuman diet alami yang enak bisa dijadikan sebagai alternatif untuk membantu menurunkan berat badan. Jadi selain menjaga pola makan sehat, minuman ini juga akan memberikan usaha ekstra untuk mewujudkan impianmu.
Selain itu, diperlukan juga usaha lain seperti olahraga teratur agar proses menurunkan berat badan bisa berjalan dengan lebih baik.
Dengan melakukan ketiganya sekaligus, tanpa obat-oabatan atau operasi kamu bisa mendapatkan tubuh ideal sesuai yang kamu impikan.
Baca Juga:Awas Kalau Pasanganmu Kayak Gini! 5 Bentuk Toxic Relationship yang Wajib Dihindari7 Tips Konsumsi Daging Kurban untuk Diet, Sehat Tanpa Khawatir Kenaikan Berat Badan!
Berikut beberapa minuman diet alami yang enak untuk bantu turunkan berat badan.
1. Air Putih
Urutan pertama minuman diet alami yang enak adalah air putih. Minuman ini selain enak, murah, termasuk juga menyehatkan dan sangat dibutuhkan oleh tubuh.
ilustrasi air putih/unsplash
Mulai dari menjaga tubuh agar selalu terhidrasi, melancarkan sistem pencernaan, mencegah konstipasi, melumasi sendi, sampai dengan membantu mengeluarkan kotoran dan racun dari dalam tubuh.
Untuk menurunkan berat badan, pastikan kamu meminum setidaknya 2 liter air putih perhari. Kamu juga bisa minum segelas air putih setengah jam sebelum makan untuk mengurangi keinginan makan terlalu banyak.
Kebiasaan lain yang bisa membantu menurunkan berat badan dengan air putih adalah minum air setelah bangun tidur. Pada saat itu biasanya perut akan mengirimkan sinyal lapar, padahal bisa jadi hanya membutuhkan air.
Dengan cara itu kamu tidak akan lekas makan setelah bangun tidur sehingga bisa menjaga sistem metabolisme dengan baik.
2. Teh Hijau
Di urutan kedua minuman diet alami yang enak adalah teh hijau. Memiliki banyak jenis, teh ini efektif membantu menurunkan berat badan.
Baca Juga:4 Menu Diet Sup Rendah Kalori, Enak Tanpa Takut Gendut!Baru Putus Cinta? Ayo Berdamai dengan Kesepian Saat Jomblo dengan 5 Cara Ini
Selain kaya antioksidan, teh hijau memiliki senyawa Epigallocatechin Gallate (EGCG) yang bisa membantu menurunkan berat badan.
EGCG yang bekerja sama dengan kafein dalam teh hijau juga bisa membantu mempercepat pemecahan sel lemak dan menyebarkannya ke seluruh tubuh.
Kamu bisa mengonsumsi teh hijau tanpa tambahan pemanis dan merasakan khasiatnya untuk menurunkan berat badan. Sebab teh hijau adalah salah satu minuman yang tidak memiliki kalori.