4. HiLo Active
Keunggulan susu rendah lemak di minimarket ini adalah memiliki kalsium yang sangat tinggi. Sampai diklaim mampu memenuhi setengah kebutuhan kalsium harian. Yaitu sebesar 505 mili gram kalsium dalam tiap 3 sendoknya.
Jadi sangat bermanfaat untuk menjaga kepadatan tulang. Sementara itu, kandungan lemak dalam susu GiLo Active ini juga relatif rendah. Pada tiap 3 sendok makan HiLo Active ada 2 gram lemak saja.
Harga HiLo Aktive kemasan 500 gram dibanderol pada kisaran 117 ribu.
5. Cimory Fresh Milk Low Fat
ilustrasi produk/tokopedia
Susu diet di minimarket berikutnya ada Cimory Fresh Milk Low Fat. Susu ini diproses dengan teknologi canggih yang membuatnya tetap bernutrisi.
Baca Juga:Bye-Bye Perut Buncit, Ini 3 Tips Diet Selain Kurangi Konsumsi Lemak, Badan Bisa Ramping!Ternyata Ini 4 Tips Diet Sehat untuk Pemula, Efektif Bantu Kamu Berhasil Turunkan Berat Badan
Kandungan lemak susu ini relatif rendah, yaitu sebesar 3 gram per 200 milinya, dengan jumlah total kalori 80 kkal.
Dibanderol dengan harga 25 ribuan, kamu bisa mendapatkan Cimory Fresh Milk Low Fat di minimarket terdekat ya.
6. Frisian Flag Low Fat
Tidak hanya kental manis, susu diet di minimarket dari Frisian Flag juga ada. Di tiap kemasan kecil 225 mili, ada kalori 110 kkal dengan 3 gram lemak
Frisian Flag Low Fat juga memiliki kandungan nutrisi lain seperti protein, vitamin, dan kalsium yang bagus untuk tulang.
Kalau kamu serius ingin menurunkan berat badan, mulai sekarang berhenti konsumsi kental manis dan beralih ke susu dietnya ini ya?
7. Bear Brand Gold Malt
Bear Brand juga punya susu diet dengan kandungan lemak 1,5 gram saja. Ada juga kandungan vitamin B1, B2, dan B16, di susu ini sehingga memiliki banyak manfaat untuk tubuh.
Mulai dari membantu proses perubahan karbohidrat menjadi energi, hingga mengontrol gula darah. Kamu bisa menemukan susu diet di minimarket ini dengan kemasan 140 mili seharga 9 ribuan.
Baca Juga:6 Tips Menjaga Motivasi Diet, Pantang Mundur Sebelum Diet Manjur!10+ Daftar Menu Diet Seminggu, Enak, Sehat dan Mudah Didapatkan!
Kalau di minimarket terdekat stoknya kosong, kamu bisa mencoba membelinya di online shop. Yang penting, pastikan expired-nya masih aman ya.
Susu diet di minimarket yang jadi favorit kamu merk apa, nih? (*)
Image by bublikhaus on Freepik