Untuk mendapatkan hasil hitam yang pekat, maka kamu harus menerapkan cara-cara berikut. Pertama-tama seduh terlebih dahulu kopi menggunakan biji kopi dark raosted, lalu campurkan setengah kopi yang telah diseduh dengan 2 sendok makan bubuk kopi.
Jika sudah maka aplikasikanlah secara merata pada rambut yang masih setengah basah, lalu diamkan selama kurang lebih 1 jam, ulangilang langkah yang pertama sampai langkah ketiga jika dibutuhkan untuk mendapatkan hasil hitam permanen pada rambut. kemudian bilas dengan menggunakan air bersih yang hangat.
3. Buah alpukat
Cara menghitamkan rambut secara alami yang selanjutnya adalah dengan menggunakan buah alpukat. Hal ini sudah taka sing lagi jika buah alpukat seringkali dijadikan sebagai salah satu bahan alami untuk perawatan rambut.
Baca Juga:Mulai dari Usia Berapa Boleh Pakai Bedak Kelly Pearl Cream? Ini Anjuran serta 3 Manfaatnya yang Manjur Bikin Kulit Glowing dan Putih PermanenGa Perlu Ke Salon! Ini Lho 3 Cara Membuat dan Pakai Masker Lidah Buaya untuk Rambut yang Paling Manjur Bikin Hitam, Lebat, dan Berkilau
Tak hanya mampu melembabkan rambut dan menutrisi secara optimal, buah alpukat juga dapat menjadi bahan yang dapat menghitamkan rambut secara alami.
Jadikanlah buah alpukat sebagai masker rambut. untuk mendapatkan hasil yang maksimal kamu juga dapat menggabungkan bahan alami yang lain sesuai dengan permasalahan pada rambutmu.
Jika kamu mempunyai tipe rambut yang normal dan kering, campurkanlah buah alpukat dengan minyak kelapa, kedua bahan ini dapat menjadi duo bahan yang paling manjur untuk menghitamkan rambut secara alami.
Sedangkan untuk mereka yang memiliki masalah dengan ketombe maka cobalah untuk membuat masker alpukat yang dicampur dengan oatmeal guna menghilangkan ketombe secara maksimal.
4. Minyak wijen dan telur
Cara menghitamkan rambut secara alami yang satu ini juga salah satu cara yang direkomendasikan. Hal ini karena minyak wijen yang di dalamnya mengandung anti oksidan sesamol dan sesaminol, dan multivitamin yang sangat dibutuhkan untuk rambut.
Untuk dapat memanfaatkannya maka kamu dapat mencamourkan minyak wijen dengan telut. Caranya sangat mudah yang kamu butuhkan adalah menyiapkan sebutir telur dan 2 sendok makan minyak wijen.
Jika sudah aduk hingga rata lalu aplikasikan pada seluruh rambut kamu. Diamkan selama kurang lebih 30 sampai 40 menit kemudian kamu dapat membilasnya dengan air yang hangat. Gunakanlah cara ini sebanyak 2 kali dalam waktu satu minggu.(*)