2. Madu
Rekomendasi bahan alami penghilang flek hitam di wajah yang selanjutnya adalah menggunakan madu. Madu yang mempunyai senyawa yang bersifat sebagai antioksidan sehingga madu mampu membantu mengatasi berbagai macam persoalan pada kulit, salah satunya yakni flek hitam.
Cara menggunakan bahan alami penghilang flek hitam madu ini juga sangat mudah yakni kamu hanya cukup mengoleskan madu secara langsung ke permukaan kulit wajah kamu.
Kemudian diamkan masker madu tersebut selama kurang lebih 5 sampai 10 menit, kemudian kamu dapat membilas wajah dengan menggunakan air yang hangat hingga bersih.
Baca Juga:Cara Gratisan! Ini 7 Kegunaan Lidah Buaya untuk Rambut yang Manjur Bikin Auto Lebat, Hitam dan Berkilau SelamanyaPasti Gratis! Begini 3 Cara Menggunakan Minyak Kemiri untuk Rambut yang Benar, Bikin Hitam, Lebat, dan Berkilau Permanen
3. Teh hijau
Rekomendasi bahan alami penghilang flek hitam di wajah selanjutnya dengan teh hijau. Hal ini karena teh hijau mempunyai kandungan epigallocatechin-3-gallate atau yang disingkat (EGCG) dimana kandungan tersebut mampu menghambat hiperpigmentasi sebagai salah ssatu penyebab munculnya flek hitam di wajah.
Tak hanya itu, bahan alami penghilang flek hitam ini juga dapat kamu manfaatkan guna mengatasi jerawat kare na turut membantu mengurangi produksi minyak berlebih pada wajah.
Untuk mendapatkan manfaat yang optimal, maka kamu dapat mengompreskan kantong teh hijau yang sudah diseduh di kulit sebanyak 2 kali dalam sehari.
4. Masker wajah kunyit
Masker wajah kunyit ini juga menjadi bahan alami penghilang flek hitam di wajah yang membandel. Hal ini berkat kunyit yang mengandung senyawa efektif yang mampu mengurangi produksi hormon melanin.
Untuk membuat masker wajah kunyit ini kamu cukup mencampurkan bubuk kunyit dengan yogurt plain atau yogurt yang tanpa rasa. Oleskanlah masker kunyit tersebut di wajah kamu lalu diamkan selama kurang lebih 10 menit, kemudian kamu dapat membilas wajah dengan air yang hangat.
5. Lemon
Bahan alami penghilang flek hitam di wajah satu ini sudah sejak dahulu terkenal mampu mengatasi bekas jerawat dan juga memudarkan flek hitam di wajah. kandungan vitamin C ini juga mampu mencegah jerawat datang kembali pada wajah.