RADARPEKALONGAN.ID – Kamu kebingungan mencari cara menghitamkan rambut secara alami dan permanen? Pusing karena sudah melakukan berbagai hal rambut tetap kusam atau malah muncul uban?
Cara menghitamkan rambut secara alami dan permanen tak hanya cukup dengan memperhatikan pewarnaan pada rambut saja. Kamu juga harus mengecek kandungan yang ada di dalam bahan-bahan alami.
Apakah ia memiliki nutrisi yang cukup untuk dapat mendorong sel regenerasi rambut ataupun dapat meremajakan rambut sehingga rambut tetap lebat dan hitam berkilau?
Baca Juga:Gratis! Ini 4 Cara Menggunakan Lidah Buaya untuk Rambut Rontok yang Paling Mudah dan Manjur Bikin Lebat, Hitam, dan Berkilau PermanenCara Gratisan Awet Muda! Ini 6 Cara Menghilangkan Flek Hitam di Wajah dalam Satu Malam, Cuma Pakai Bahan di Rumah
Rambut beruban, kusam, ataupun rambut yang rusak karena sering di semir merupakan permasalahan yang dirasakan banyak orang. Apalagi uban yang merupakan salah satu hal yang alami dan pasti akan terjadi oleh banyak orang ketika mereka lanjut usia.
Hal ini lantaran ketika hanya ada sedikit sel pigmen, maka batang rambut tidak lagi dapat mengandung melanin . pada beberapa kasus, uban juga dapat muncul lebih cepat.
Tahukah kamu bahwa ada beberapa cara menghitamkan rambut beruban secara alami dan permanen. Pada beberapa bahan-bahan alami, terdapat kandungan anti oksidan dan juga vitamin yang mampu memberikan nutrisi yang ekstra dan dibutuhkan oleh rambut.
Berikut ini cara menghitamkan rambut secara alami dan permanen yang dapat kamu terapkan.
1. Henna
Salah satu cara menghitamkan rambut secara alami dan permanen yakni dengan menggunakan henna. Bukan rahasia lagi jika henna seringkali dijadikan bahan pewarna untuk rambut ataupun kuku.
Henna merupakan pewarna alami yang berasal dari daun pohon hina atau pacar yang tumbuh dan menyebar di dataran Asia dan Timur tengah. Daun pohon ini seringkali ditemukan sudah berupa bubuk supaya lebih mudah untuk kamu gunakan.
Meskipun terbuat dari bahan alami, tetapi warnanya tak kalah pekat dari produk semir rambut yang beredar di pasaran. Tak hanya mampu menghitamkan rambut yang beruban atau yang susah diwarnai, henna juga mampu melembutkan rambut kamu secara optimal.