Liburan Sekolah, Alun Alun Kajen Dipadati Pengunjung

Alun Alun Kajen
Alun Alun Kajen ramai dikunjungi masyarakat saat liburan anak sekolah. (Triyono)
0 Komentar

KAJEN,Radarpekalongan.id – Memasuki pertengahan liburan anak sekolah, Alun Alun Kajen dipadati pengunjung. Kepadatan nampak terjadi pada sore hari tepatnya di pintu masuk Alun Alun Kajen Jalan Mandurorejo.

Perubahan Alun Alun Kajen yang direvitalisasi tahun 2022 lalu membuat pengunjung baik dari Kabupaten Pekalongan atau tetangga banyak yang betah, terutama untuk berswafoto. Alun alun Kajen dilengkapi Wifi gratis ditambah videotron, air mancur dan Alquran memutar menambah nuansa apik pada tengah malam.

Trotoar Alun Alun Kajen yang dirubah menjadi rapi dan terdapat fasilitas tempat duduk membuat suasana menjadi rapi.

Baca Juga:Turnamen Danyonif Cup X Jadi Ajang Olah Bakat Pemain Masuk Liga 3BPN Kabupaten Pekalongan Hadir Di Mal Pelayanan Publik

“Saya sekolah di luar kota, kebetulan ini libur kenaikan kelas jadi bisa pulang kampung. Saya kaget banget ternyata Alun Alun Kajen berubah cukup drastis bagus sekali, rapi dan bersih sudah seperti kota besar, ” ungkap Wiwid asal Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan saat di Alun Alun bersama temanya.

Baca : Turnamen Danyonif Cup X Jadi Ajang Olah Bakat Pemain Masuk Liga 3

Diakui, selain sudah cukup bagus, ternyata masih banyak pedagang yang berjualan di area Alun Alun Kajen sehingga perekonomian bertambah naik.

“Jajanan dan makanan khas Kabupaten Pekalongan juga masih banyak, kemudian mainan anak anak juga rame, pokonya ini bagus sekali, ” imbuhnya.

Terpisah seorang juru parkir di Alun Alun Kajen, mengakui lonjakan pengunjung saat liburan sekolah naik drastis. Karena dihari biasa sekitar 40 kendaraan yang parkir, namun sekarang bisa mencapai ratusan setiap hari.

“Kalau dari sore sampai malam semenjak liburan sekolah banyak ada ratusan lebih. Padahal parkir hanya beberapa meter yang saya pegang, sedangkan teman parkir lainnya juga masih banyak, ” ungkapnya.

Terpisah Kepala DPU Taru Kabupaten Pekalongan Murdiyarso menyampaikan bahwa setelah tahap pertama pembangunan Alun Alun Kajen, ditahun 2023 ini pembangunan akan dilanjutkan kembali.

Baca Juga:Operasi Patuh Candi 2023, Polres Pekalongan Kedepankan EdukatifAskab PSSI Support Turnamen Danyon Cup X 2023

“Tahun ini akan segera dilanjutkan untuk pembangunan Alun Alun Kajen, ” ungkapnya. (Yon)

0 Komentar