- Oleskan minyak essential ke rambut dan kepala
- Berikan pijatan halus dan pastikan minyak merata
- Lilit rambut dan biarkan dalam semalaman
- Pagi harinya keramas dengan air hangat sampai bersih
3. Pakai Sisir Khusus Kutu atau Serit
Kalau kamu malas dengan 2 cara sebelumnya, kamu bisa menggunakan cara menghilangkan kutu rambut yang paling sederhana. Yaitu dengan memakai sisir rambut yang dikhususkan untuk kutu atau biasa disebut juga dengan serit.
Sisir ini berbeda dari sisir biasanya. Serit memiliki jarak antar gigi sisir dengan kerapatan yang sangat dekat. Dengan cara itu kutu di rambut bisa diambil karena terperangkap di sela-sela serit.
Agar hasilnya efektif, kamu siapkan serit dan ikuti langkah berikut ini:
Baca Juga:Gratis Cuma Pakai Bahan di Dapur! Ini 5 Obat Penurun Kolesterol Alami Bantu Kamu Tetap Sehat, Jauh dari Stroke dan Sakit JantungMau Tau Cara Cepat Turunkan Kolesterol? Begini 6 Langkah yang Harus Kamu Ikuti, LDL Auto Berkurang
- Basahi rambut atau cukup rapihkan saja sampai rambut kamu tidak kusut
- Pakai sisir sampai dengan kulit kepala, biar kutu yang berada di akar rambut bisa diambil
- Sisir dari akar sampai ujung rambut secara perlahan saja. Selain menjaga agar kutu tetap berada di sisir, menyisir dengan serit secara cepat juga bikin rambut kamu sakit
- Bersihkan serit, dan lihat kutu rambut yang terperangkap jangan sampai dekat dengan rambut lagi
- Ulangi pada bagian rambut lain sampai kamu merasa cukup dan terbebas dari kutu rambut
Kalau masih ada kutu yang tersisa dan kamu merasa gatal lagi, maka ulangi juga cara tersebut esok harinya sampai kutu benar-benar hilang dari rambut kamu.
4. Manfaatkan Sampo Khusus Pembasmi Kutu Rambut
ilustrasi produk/tokopedia
Pilihan lain sebagai cara menghilangkan kutu rambut adalah dengan menggunakan sampo khusus kutu. Biasanya sampo pembasmi kutu memiliki kandungan permethrin, atau zat pestisida aktif yang bisa membantu kutu.
Bisa juga dengan kandungan lain yang efektif menghilangkan kutu rambut. Pastikan kamu memakainya sesuai dengan petunjuk yang ada di dalam kemasan produk.
Berikut beberapa referensi sampo pembasmi kutu rambut: