RADARPEKALONGAN.ID – Ikhtiar bagi penderita hipertensi yakni tetap menjaga konsumsi makanannya. Nah, ada makanan untuk penurun darah tinggi agar tekanan darah semakin stabil.
Makanan sehat penurun darah tinggi (Twitter/@nonsense_ayy)
Menurunkan tekanan darah tinggi bisa dengan menerapkan pola makan sehat. Banyak penelitian menunjukan dengan mengkonsumsi makanan tertentu, terutama tinggi kalium dan magnesium bisa mengurangi tekanan darah.
Apa aja makanan untuk penurun darah tinggi? Yuk simak di bawah ini:
Bayam (Twitter/@sisinews)
Baca Juga:15 Obat Darah Tinggi untuk Penderita Hipertensi, Dijamin Ampuh!Upaya Membangun Negara Bangsa Indonesia di tengah Masyarakat Multikultural
1. Sayuran Hijau
Makanan untuk penurun darah tinggi dengan konsumsi olahan sayuran hijau. Seperti kubis, bayam, Collard greens .
Collard greens adalah salah satu makanan sumber kalsium, asam folat, serta vitamin A, C, dan K yang sangat baik untuk penderita hipertensi.
2. Telur
Konsumsi putih telur secara rutin bisa menurunkan tekanan darah.
3. Brokoli
Brokoli merupakan sumber baik untuk mineral pengatur tekanan darah, magnesium, kalsim dan kalium.
4. Buah Bit
Buah bit mengandung zat nitrat yang diubah menjadi Nitrit oksida dalam tubuh. Memiliki fungsi memperlebar pembuluh darah. Jika pembuluh darah lebar maka tekanan darah akan menurun.
5. Buah Pisang
Pisang mengandung kalium yang bisa menurunkan darah tinggi secara alami.
6. Cokelat hitam
Coklat hitam kaya akan antioksidan seperti flavanol yang membuat pembuluh darah elastis. Manfaat makanan untuk penurun darah tinggi dengan mengkonsumsi cokelat hitam.
7. Buah delima
Buah delima biasanya diolah dengan jus. Konsumsi setiap hari dan tidak menggunakan gula akan menurunkan tekanan darah.
Baca Juga:Mengambil Makna Sejarah Proklamasi Kemerdekaan IndonesiaPerlunya Membangun Kecintaan terhadap NKRI sebagai Upaya mengisi Kemerdekaan
8. Yoghurt
Makanan untuk penurun darah tinggi dengan konsumsi yoghurt. Yoghurt sangat bagus untuk tubuh karena mengandung kalsium dan memenuhi kebutuhan susu.
9. Oatmeal
Makanan untuk penurun darah tinggi dengan oatmeal. Oatmeal mengandung serat yang tepat untuk menjaga tekanan darah supaya normal.
10. Bawang Putih
Bawang putih mengandung antibiotik alami dan kandungan aliicinnya sangat baik untuk penderita hipertensi.
11. Semangka
Semangka termasuk buah yang mengandung asam amino sitrulin. Dapat membantu mengelola tekanan darah tinggi.
12. Buah kiwi
Satu porsi buah kiwi bisa mengurangi tekanan darah dan menjaga tekanan agar stabil.