Dijamin Empuk Dan Tidak Bau! 2 Resep Kreasi Sate Kambing ala Chef Devina Hermawan, Mertua Pasti Makin Sayang

resep kreasi sate kambing ala chef devina
kamu bisa recook resep ini untuk mengolah sisa stok daging kambin yang ada di rumah
0 Komentar

2. Resep Sate Kambing Bumbu Taichan

sate taichan menggunakan ndaging kambing? kamu pasti belom prnah coba kan?! (Foto Youtube Devina Hermawan)

Di resep kreasi sate kambing ala Chef Devina yang kedua ini menyajikan sate kambing yang dipanggang dan digoreng. Hidangan ini bakal makin lezat jika dimakan bersama cocolan bumbu taichan yang pedas dan juga gurih.

Bahan:

  • 500 gram daging kambing, potong memanjang
  • 1-2 sdm bumbu kari
  • 10 siung bawang putih
  • 45 buah cabai rawit merah
  • 1 buah jeruk nipis
  • 2 sdt kaldu ayam bubuk
  • 1/4 sdt gula
  • 3 sdm air
  • Sejumput garam untuk daging
  • 1/8 sdpt garam untuk sambal
  • Minyak

Langkah membuat:

  1. Haluskan bawang putih bersama setengah takar kaldu ayam bubuk dan cabai rawit.
  2. Pisahkan sedikit sambal, lalu masukkan ke dalam daging yang dipotong. Masukkan juga bubuk kari, garam, sisa kaldu ayam bubuk, dan setengah potong perasan jeruk nipis, aduk rata dan diamkan selama 10 menit.
  3. Setelah 10 menit, masukkan sedikit minyak ke dalam daging, aduk rata. Kemudian, tusuk daging dengan tusuk sate.
  4. Siapkan panggangan atau teflon dan panaskan sedikit minyak di api sedang.
  5. Masak daging yang telah ditusuk sampai setengah matang, lalu balikan sate, besarkan api, masak kembali sampai matang.
  6. Untuk sate goreng, panaskan minyak, lalu goreng daging hingga matang, tiriskan.
  7. Untuk sambal, tambahkan gula dan garam, aduk rata. Panaskan sedikit minyak hingga benar-benar panas, lalu siram minyak ke dalam sambal. Tambahkan jeruk nipis dan air, aduk rata.
  8. Sate kambing bumbu taichan siap disajikan.

Demikian resep kreasi sate kambing ala Chef Devina Hermawan yang bisa kamu recook dirumah. Kira-kira mau nyoba resep kreasi sate kambing ala Chef Devina yang mana dulu nih? Selamat mencoba ya. (PEH)

0 Komentar